Maju Dalam Bursa Presma UIR, Ini Visi dan Misi Pasangan Dwi-Suci

Istimewa

PEKANBARU, RIAUBERNAS.COM - Majunya pasangan Dwi-Suci dalam bursa Calon Presiden Mahasiswa dan Calon Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR) bukan tanpa dasar alasan yang jelas. Meski menjadi kandidat termuda diantara kandidat Capresma dan Cawapresma UIR, namun pasangan ini menyakini bahwa apa yang menjadi cita-cita bersama para mahasiswa/i UIR, baik itu senior maupun yunior, semua termaktub dalam visi dan misi yang mereka usung.

"Sejauh ini, apa yang menjadi cita-cita bersama para mahasiswa/i UIR, baik itu senior maupun yunior, semua termaktub dalam visi dan misi yang digadang-gadangkan oleh pasangan Dwi SP dan Suci S, untuk maju menjadi Presma UIR di tahun ini," kata Ketua Tim Pamungkas, Muvli Gusendi, pada riaubernas.com, Selasa (29/3/2016).

Ia menjelaskan, majunya pasangan Dwi-Suci meraih kursi Presiden dan Wapresma adalah sebagai bentuk kepedulian pasangan tersebut yang ingin membenahi internal Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Islam Riau.

Berikut paparan Visi dan Misi pasangan Dwi-Suci, yang mereka tawarkan pada para voters dalam tahapan kampanye Capresma dan Cawapresma UIR.
 
Visi

"Mempererat rasa persaudaraan dan semangat kekeluargaan dianatara Mahasiswa UIR dan Alumni"

Misi

1. Berperan aktif dalam membangun sinergitas diantarab Organisasi-organisasi kampus, BEM, HMJ dan UKM, yang berkonsep rasa persaudaraan dan semangat kekeluarga.

2. BEM UIR berperan aktif sebagai fasilitator komunikasi antar lembaga kemahasiswaan UIR, baik internal maupun eksternal.

3. Menciptakan Mahasiswa-mahasiswa yang proaktif terhadap ilmu pengetahuan yang berbasis dikampus.

Calon Presma UIR sendiri, Dwi SP, saat dimintai komentarnya mengatakan bahwa jika dirinya terpilih menjadi Presma UIR maka ia akan melakukan pembenahan di internal BEM. Karena selama ini, dirinya menilai BEM belum maksimal dalam merangkul UKM-UKM yang sebenarnya memiliki potensi dan kelebihannya masing-masing.

"Saya pikir, kerjasama maksimal dengan menekankan sinergi antar mahasiswa, ini akan membuat kegiatan-kegiatan yang kita buat nantinya bisa lebih menyentuh ke mahasiswa sehingga gaungnya akan lebih mengena. Dan dipastikan juga, saya akan bekerjasama dengan pihak Rektorat agar UIR lewat kreativitas mahasiswanya bisa lebih terkenal, sehingga harapan dan cita-cita untuk UIR Unggul di tahun 2020, bisa terwujud," tandasnya. (dli)


Editor    : Ai
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar