Turut Membagikan Masker, Hand Sanitizer dan Vitamin C ke Masyarakat

Bupati Zukri Apresiasi Terhadap PWI Pelalawan, Rel - Akhlag, GP Ansor dan Banser

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Bupati Pelalawan H. Zukri sangat mengapresiasi kegiatan pembagian masker, hand sanitizer dan Vitamin C kepada masyarakat yang ditaja oleh PWI Pelalawan, Rel - Akhlag, GP Ansor dan Banser, pada Jum'at sore (28/5/2021) di jalan Lintas Timur kota Pangkalan Kerinci Pelalawan. 

Bahkan Bupati Pelalawan H. Zukri, ikut turun langsung membagikan masker, hand sanitizer dan vitamin c kepada masyarakat, dan disambut antusias oleh masyarakat yang melintas. Terlihat masyarakat rela antri guna mendapatkan pembagian masker, hand sanitizer dan vitamin c dari Bupati Pelalawan tersebut. 

"Saya apresiasi dan berterimakasih kepada PWI Pelalawan, Rel - Akhlag, GP Ansor dan Banser karena telah membantu pemerintah dalam mengatasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pelalawan dengan membagikan masker, hand sanitizer dan vitamin c ke masyarakat, serta mengajak masyarakat untuk selalu disiplin terhadap protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah," ucap mantan Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau ini usai kegiatan berlangsung. 

Pemakaian masker, lanjutnya, rajin cuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkerumun, itu merupakan anjuran pemerintah terhadap masyarakat guna menekan penyebaran Covid-19. "Alhamdulillah respon dan antusias masyarakat cukup baik," ucap Zukri. 

Pada kesempatan itu, Bupati Pelalawan H. Zukri Misran mengharapkan peran aktif seluruh komponen masyarakat yang ada di Kabupaten Pelalawan untuk bersama-sama membantu pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pelalawan. 

"Dalam upaya menekan dan memutus penyebaran Covid-19, peran aktif seluruh komponen masyarakat baik OKP, Ormas, maupun organisasi sangat dibutuhkan. Jadi tidak harus bagi-bagi masker, hand sanitizer dan lainnya, tapi dengan memberikan himbauan dan edukasi kepada masyarakat untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada, itu sudah sangat membantu pemerintah dalam menekan dan memutus penyebaran Covid-19 terkhusus di Kabupaten Pelalawan," harap Bupati Zukri. (Sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar