Ramadhan Ditengah Pendemi Covid-19, Bripka Ripal Bagi Masker dan Takjil

INHU, RIAUBERNAS.COM - Kegiatan positif terus dicanangkan anggota Polri Polres Inhu Bripka Ripal Indrawata di wilayah hukum Kecamatan Pasir Penyu, dalam bentuk memberikan masker dan takjil kepada masyarakat Desa Batu Gajah, pada Sabtu kemarin 24 April 2021.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian Bhabinkamtimas Desa Batu Gajah dan Desa Pasir Keranji, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) kepada masyarakat di tengah pendemi covid 19 dibulan Suci Ramadhan tahun 2021.

"Sebenarnya kegiatan pemberian takjil dilakukan setiap tahunnya dibulan Ramadhan, namun tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Ramadhan tahun 2021, selain menjaga iman dan ke ihklasan dalam menjalankan ibadah puasa, kita juga harus melawan virus corona dengan mematuhi protokol kesehatan. Maka selain memberikan takjil, kami juga memberikan ratusan masker kepada masyarakat," ucap Bripka Ripal Indrawata, kepada awak media dalam aksi kegiatannya.

Dalam kegiatannya, Bhabinkamtimas Bripka Ripal juga didampingi organisasi DPC MPI dan Turle Music, dalam pembagian takjil.

"Terimakasih kepada organisasi MPI Inhu dan Turle Music yang sudah berpartisipasi juga dalam pelaksanaan ini. Ini merupakan bentuk wujud kebersamaan antara Polri dan organisasi peduli sesama di tengah pendemi cobvid 19," ungkap Bripka Ripal.

Polisi Ganteng ini berharap, agar masyarakat khususnya Kecamatan Pasir Penyu selalu patuhi protokol kesehatan ditengah pendemi covid-19 dan jangan berkerumun.

"Intinya kita harus patuhi protokol jika kita ingin terhindar dari covid, hari ini kita tidak tau siapa yang menularkan virus tersebut di tengah masyarakat, untuk menghindari semua itu harus saling mengingatkan. Yang terpenting selalu mengindahkan himbauan pemerintah agar tidak mudik," harap Ripal. (Pt) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar