Pemkab Siak Distribuskan 4921 Paket Sembako dan Uang 200 Ribu ke 5.966 KK di 5 Kecamatan

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Pemerintah Kabupaten Siak mendistribusikan 4921 paket sembako dan uang sebesar Rp 200.000 kepada masyarakat sebanyak 5.966 kepala keluarga (KK) di 5 Kecamatan se Kabupaten Siak.

Bupati Siak Drs. Alfedri, M.Si bersama Forkopimda melepas pemberangkatan Pendistribusian Bantuan Sosial Sembako sebanyak 4921 paket, akibat bencana non alam untuk 5 (lima) kecamatan, yaitu Kecamatan Bungaraya, Sungai Apit, Sabak Auh, Pusako, dan Koto Gasib, di Posko Gugus Tugas Penanganan Covid-19. 

"Kami juga menyerahkan Kartu Keluarga Sejahtera khusus bantuan Covid 19 untuk keluarga pra sejahtera di Kabupaten Siak sebanyak 5.966 KK, dengan nilai Rp 200 ribu selama sembilan bulan ke depan," jelasnya

Kemudian, Ia menyerahkan bantuan dari aksi peduli pegawai Bank Riau Kepri Cabang Siak, untuk Gugus Tugas Covid-19 sebanyak Rp 20 juta dan APD. "Semoga bantuan ini dapat meringankan masyarakat kita yang terdampak Pandemi covid-19," tandasnya. (adv/Van)
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar