Sebar Brosur, Polres Siak Mengingatkan Masyarakat Tunda Mudik

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Berbagai cara dilakukan Personil Polres Siak agar masyarakat Kabupaten Siak menunda mudik saat bulan Ramadhan atau lebaran. Mulai dari menyebarkan brosur agar ditunda mudik hingga melakukan pemeriksaan kepada pengendara yang melintasi jalan protokol Perawang Kecamatan Tualang, Rabu (29/4/2020) sekitar pukul 17.00 WIB.

Cara lain, yang lebih mendekatkan diri terhadap masyarakat adalah membagi-bagikan takjil kepada pengendara yang telah melakukan Pysical Distancing serta taat aturan saat berkendara.

"Kita menyampaikan kepada pengendara atau masyarakat agar mematuhi protokoler kesehatan yaitu Pysical Distancing serta menyebarkan brosur imbauan untuk menunda mudik," ujar Kasat Lantas Polres Siak, AKP Brigitta Atvina Wijayanti, S.H, S.Ik, melalui Kanit Regident Polres Siak, IPTU Ricky Marzuki, S.H kepada awak media, Rabu (29/4/2020) di Tualang.
 
Dijelaskan Ricky, kegiatan penundaan mudik dilakukan guna pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang sudah mendunia itu. "Ingat!! Virus Covid-19 tidak berpindah, tapi manusialah yang menyebarkan, kalau sayang keluarga, tunda dulu mudiknya," kata Kanit Regident Polres Siak kepada awak media.

Disela sela kegiatan, Satlantas Polres Siak tetap menciptakan Kamseltibcarlantas di seputaran lokasi di Kecamatan Tualang.

"Kita tetap memberikan rasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat bahwa tindakan pembagian takjil dan pemeriksaan itu dilakukan agar pengendara merasa dekat dengan polisi. Kita juga menampilkan sikap humanis kepada pengendara dan menyampaikan imbauan pemerintah terkait Protokoler kesehatan dan tunda mudik," pungkasnya. (Van)
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar