Kapolres Inhil Ingatkan Para Kades Untuk Kelola Dana Desa Dengan Benar

Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono

INHIL  RIAUBERNAS.COM – Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hilir mengingatkan para Kades untuk terus menjaga kamtibmas agar terwujudnya suasana yang kondusif di tengah masyarakat. Untuk itu pihaknya siap bekerjasama dan membuka komunikasi dengan pemerintahan sampai ke tingkat desa/kelurahan.

“Guna terciptanya situasi kondusif di tengah masyarakat, perlu adanya kerjasama dengan semua pihak, begitupun pemerintah desa, kita mendukung para Kades untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif,” Sebut Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono kepada wartawan. Kamis (21/1) melalui pesan singkatnya.

Hadi juga mengingatkan para Kades kades untuk mengelola dana desa secara benar agar tidak terjadinya persoalan hukum di kemudian hari yang akan menjerat para pamong desa itu.

"Dana desa besar, agar dikelola dengan benar. Salah kelola berpotensi tindak pidana Korupsi,‎" Pesannya.

Dalam rangka percepatan pembangunan di desa, tentunya pihak kepolisian mendukung langkah langkah dan kebijakan yang diambil oleh para Kades yang tujuan baik, namun tetap saja harus berdasarkan aturan yang berlaku.

"Semoga amanat dan jabtan yang diemban menjadi barokah bagi masyarakat," imbuhnya (Rgl)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar