Pilkades Kepayang Sari Berlangsung Kondusif

INDRAGIRI HULU, RIAU BERNAS.COM - Pemilihan Kepala Desa Kepayang Sari tahun 2019 di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, berlangsung kondusif. Kondusifitas saat pelaksanaan Pilkades dimulai dari pendaftaran pemilih, hingga saat berlangsung pemilihan, Rabu (04/12/2019). Hal ini tak terlepas dari keaktifan personel dari semua satuan fungsi di jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Batang Cenaku.

Kapolsek Batang Cenaku Iptu Januar Eddwin Stompul, SH. Mh didampingi Kanit Reskrim Aipda Eko Muji Sasongko, Iptu Yohanes Nahar, Brigadir Hendri Ar saat monitoring pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2019 di Desa Kepayang Sari Kecamatan Batang Cenaku

Tidak kecuali personel Bhabinkamtibmas turut diterjunkan untuk melakukan pengamanan pelaksanaan Pilkades, di antaranya adalah Brigadir Hendri Ar. Melaksanakan pengamanan jalan dan pantauan di seputaran wilayah Desa Kepayang Sari.

Kapolres Indragiri Hulu AKBP Efrizal S.IK melalui Kapolsek Iptu Januar Eddwin Stompul, SH. Mh mengatakan, pihaknya melakukan pengamanan saat pelaksanaan Pilkades agar berjalan aman dan kondusif.

"Kami melakukan pengamanan untuk keamanan agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib," katanya. 

Sebelumnya dihari bersamaan, Kapolsek Iptu Januar Eddwin Stompul, SH. Mh, didampingi Kanit Reskrim Eko Muji Sasongko, Iptu Yohanes Nahar, Bhabinkamtibnas Brigadir Hendri Ar melakukan monitoring ke semua Desa yang melaksanakan Pilkades. Monitoring sekaligus pengecekan ini guna memastikan pelaksanaan Pilkades aman dan kondusif.

"Kegiatan monitoring ini kita lakukan mengantisipasi meningkatnya suhu politik tingkat desa. Makanya sebelumnya saya juga mengingatkan bhabinkamtibmas memantau situasi Kamtibmas sekecil apapun di desanya masing-masing," ujarnya.

Sebelumnya Bhabinkamtibnas Brigadir Hendri Ar juga mengingatkan agar panitia Pilkades benar-benar menjaga netralitas dalam pelaksanaan pilkades. Sehingga tercipta pelaksanaan Pilakdes yang jujur dan adil." (Rian)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar