Sempena Sumpah Pemuda, SMKN 1 Pangkalankerinci Buat 1000 Tanda Tangan

PELALAWAN, RIAUBERNAS. COM - Momentum Sumpah Pemuda yang dipelopori oleh para pemuda Indonesia dari berbagai suku 91 tahun lalu, menjadi dasar komitmen para guru dan siswa SMKN 1 Pangkalankerinci untuk bertekad bulat menyatakan diri anti narkoba. 

Sebanyak 1000 siswa-siswi SMKN 1 Pangkalankerinci membuat seribu tandatangan sempena Hari Sumpah Pemuda,  Senin (28/10). Penandatangan ini sebagai tekad dan komitmen para siswa dan guru dalam memerangi narkoba. 

"Kita buat aksi 1000 tandatangan ini sebagai aksi dan tekad kami dalam memerangi narkoba. Tandatangan yang kita bubuhkan dalam selembar kain ini adalah sebagai bukti dan komitmen kita dalam memerangi narkoba," tandasnya.

Dia mengatakan bahwa komitmen bersama yang dilakukan antara OSIS, siswa dan guru adalah untuk melindungi diri dari perbuatan yang merusak diri, keluarga dan lingkungan.

"Apalagi sebagai pemuda,  kita jangan sampai melakukan hal yang tak berguna. Jangan pergunakan masa muda menjadi masa yang sia-sia," ujarnya.

Dalam kegiatan Sumpah Pemuda yang ditaja SMKN 1 Pangkalankerinci, berbagai kegiatan digelar sekolah tersebut.  Diantaranya fashion show, menyanyi,  melukis yang kesemuanya bertema tentang semangat pemuda. 

"Kalau dulu pemuda bisa bersatu melawan penjajah,  kini sudah saatnya pemuda kita tidak menjadi budak di negeri sendiri," tukasnya. (ndy) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar