Peduli Pendidikan, PT SAU Salurkan Bantuan di SDN 005 Kuala Tolam

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Bentuk perhatian dan kepedulian terhadap dunia pendidikan di Pelalawan, PT Selaras Abadi Utama (SAU) kembali memberikan bantuan untuk siswa di sekolah dasar. Kali ini SDN 005 Kuala Tolam yang mendapat bantuan berupa projector untuk menunjang kegiatan belajar dan mengajar siswa.

Bantuan yang diberikan oleh PT. SAU tersebut merupakan bentuk program Community Development (CD) perusahaan kepada masyarakat disekitar wilayah operasional perusahaan.

Humas PT. SAU Guntur menjelaskan, perusahaan memberikan bantuan berupa projector untuk siswa SDN 005 Kuala Tolam, mengingat projector sangat penting dalam meningkatkan proses belajar dan mengajar di sekolah.

"Motivasi kami datang ke SDN 005 Desa Kuala Tolam untuk membantu masyarakat, karena perusahaan juga sebagai bagian dari masyarakat yang sudah seharusnya memberikan perhatian terutama di dunia pendidikan," Kata Guntur, Selasa (23/7/2019) kemarin.

Menurut Guntur, bantuan pendidikan yang diberikan perusahaan juga sudah dilakukan sejak lama. Selain projector, di Desa Kuala Tolam sebelumnya perusahaan juga memberikan bantuan berupa pembangunan MDA, bantuan mobiler, serta alat permainan edukatif bagi anak-anak.

"Perusahaan selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat sekitar daerah operasionalnya. Dan ini bukti kami selalu berusaha serius untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Pelalawan", Terang Guntur. (sam)

 

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar