Bupati Buka Musrenbang Tingkat Kecamatan Pangkalan Kuras

Bupati Pelalawan HM Harris memberikan sambutan saat membuka Musrenbang tingkat kecamatan di Pangkalankuras.

PELALAWAN,  RIAUBERNAS. COM - Tak seperti tahun-tahun sebelumnya,  di tahun politik ini orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan berkesempatan hadir bahkan membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan di Pangkalan Kuras, Senin (11/2).  Katanya, dalam menyusun program di Musrenbang ini akan dibuat skala prioritas mana yang akan didahukan dari sejumlah usulan pembangunan yang masuk.

Hal ini disampaikan Bupati Pelalawan HM Harris dalam arahannya di Musrenbang tingkat Kecamatan di Pangkalan Kuras yang digelar di aula Kantor Camat Pangkalan Kuras, Senin (11/2/2019). Di kesempatan itu, Bupati juga mengajak warga agar dapat terus menjaga situasi untuk tetap kondusif jelang pilpres nanti.

"Kita harus dapat bergandengan tangan, bahu membahu dan saling bersinergi dalam membangun kabupaten Pelalawan," katanya. 

Dia juga memberikan apresiasi pada masyarakat yang berswadaya membangun desanya, dan juga berharap untuk bijaksana dalam memfilter informasi maupun berpolitik jangan terkecoh dengan jargon dan kepentingan sesaat fikirkan juga masa depan anak cucu generasi penerus dimasa yang akan datang. Masa depan generasi emas janganlah mereka nantinya menjadi penonton di negeri sendiri.

"Pendirian Sekolah Tinggi Kelapa Sawit Indonesia di Teknopolitan Park merupakan jawaban atas tantangan tersebut sehingga nantinya tercipta generasi emas yang sanggup bersaing ditingkat global," tegasnya.  (syar'i) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar