Kapolres Pelalawan Pimpin Sertijab Tiga Kasat

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM- Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, SH, SIK memimpin serah terima jabatan tiga Kasat yaitu Kasat Sabhara, Kasat Lantas dan Kasat Reskrim Polres Pelalawan di Aula Teluk Meranti Polres Pelalawan pada Jum'at (21/7/2023).

Serah terima jabatan di laksanakan berdasar Keputusan Kapolda Riau Nomor: Kep/285/VII/2023 Tanggal 3 Juli 2023 tentang Pemberhentian Dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Polda Riau. Yaitu Kasat Samapta  dari Kompol Julibar kepada AKP Al Imran, SH yang sebelumnya bertugas di Yanma Polda Riau, sedangkan Kompol Julibar bertugas sebagai Pamen Polres Pelalawan dalam Rangka Pensiun.

Kasat Lantas Dari AKP Lily Sulfiani, S.I.K Kepada AKP Akira Ceria, S.I.K yang semula bertugas sebagai Kasat Lantas Polres Dumai, sedangkan AKP Lily Sulfiani SIK sebagai Kasat Lantas Polres Dumai.

Kasat Reskrim dari AKP Nur Rahim, SIK, MH kepada AKP Amru Abdullah, SIK, M.Si yang sebelumnya bertugas sebagai Kasat Reskrim Polres Indragiri Hilir, sedangkan AKP Nurahim, SIK, MH bertugas sebagai Panit 1 Subdit 3 Dit Reskrim Um Polda Riau.

Upacara serah terima juga dihadiri oleh Wakapolres Pelalawan Kompol Antoni Lumban Gaol, SH, MH, Pejabat Utama Polres Pelalawan, Ketua Cabang Bhayangkari beserta pengurus Bhayangkari.

Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto menyampaikan, serah terima jabatan merupakan hal yang biasa, ini dilakukan sebagai upaya penyegaran organisasi dan sebagai pembinaan karir bagi Personil Polri.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang telah mengabdi di Polres Pelalawan ini. Selamat datang dan bergabung di Polres Pelalawan kepada  pejabat baru, saya berharap segera menyesuaikan dengan situasi Kabupaten Pelalawan," pesan AKBP Suwinto. (Sam)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar