Bupati Zukri Kukuhkan Dewan Pendidikan Kabupaten Pelalawan

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Bupati Pelalawan H. Zukri Misran mengukuhkan anggota Dewan Pendidikan Kabupaten Pelalawan, Senin (22/5/2023) di Ruang Auditorium lantai 3 Kantor Bupati Pelalawan.

Saat memberikan sambutan, Bupati Zukri mengatakan, selain berfungsi sebagai pengawas, pengontrol, fasilisator dan mediator antara DPRD dan Pemerintah daerah tentang pendidikan di Kabupaten Pelalawan, Dewan Pendidikan juga bisa berfungsi sebagai penampung aspirasi masyarakat masalah pendidikan.

"Ini sudah memasuki masa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), sudah pasti banyak timbul persoalan-persoalan orang tua siswa. Saya berharap Dewan Pendidikan bisa memberikan masukan-masukan, serta mengantisifasi dan meminimalisir persoalan dan permasalahan tersebut," ujar Bupati Zukri.

Bupati juga mengatakan bahwa IPM kita di Kabupaten Pelalawan pada tahun 2022 kemarin mengalami peningkatan yaitu 72,98 persen. Dimana pada tahun 2021 IPM Kabupaten Pelalawan berada di angka 73,08 persen. Kalau dilihat dari itu bearti IPM Kabupaten Pelalawan masih setingkat SMP.

"Saya berharap, dengan dikukuhkannya Dewan Pendidikan Kabupaten Pelalawan ini bisa memberikan masukan, ide-ide dan metode tentang pembelajaran, sehingga pendidikan di Kabupaten Pelalawan menjadi lebih baik lagi," tukas Bupati Zukri. (Sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar