Halal BI Halal F SPTI- K SPSI di High Land Hotel

Nelson Manalu: Mari Perjuangkan Kebenaran, Kembangkan Sayap, Jalin Kemitraan Yang Baik

SIAK, RIAUBERNAS.COM - DPC dan PUK F. SPTI- K. SPSI Kabupaten Siak melaksanakan Halal BI halal di Hotel High Land Perawang Kecamatan Tualang, Jum'at (19/5/2023).

Tampak hadir dalam acara halal bi halal tersebut Ketua DPD F. SPTI-F.SPSI Provinsi Riau Saut Sihaloho, Ketua DPC F. SPTI- K. SPSI Kabupaten Siak Nelson Manalu, Camat Tualang Mursal, Kabid KPHI Disnaker Kabupaten Siak Wan Syahdun, Anggota DPRD Kabupaten Siak dan sekaligus pengurus DPC  F. SPTI- K. SPSI, Marudut Pakpahan, Tokoh Masyarakat Tony Chandra dan Ratusan Pengurus DPC dan PUK  F. SPTI- K. SPSI Kabupaten Siak.

Ketua panitia halal bi halal DPC dan PUK F. SPTI- K. SPSI AR Ibrahim memberikan penghargaan setinggi-tingginya dan mengucapkan rasa terimakasih kepada yang hadir terutama PUK se Kabupaten Siak. "Ini momentum yang bagus untuk meningkatkan tali persaudaraan dengan membangun keluarga besar khususnya keluarga F.SPTI- K SPSI Kabupaten Siak," jelasnya.

Ketua DPC F. SPTI-F.SPSI Kabupaten Siak Nelson Manalu menjelaskan, ada 50 PUK  F. SPTI- K. SPSI di Kabupaten Siak yang anggotanya kurang lebih 3500, ada di perusahaan dan ada juga di pasar. "Kami terus berupaya mensejahterakan anggota dan mengutamakan keselamatan bekerja. Kami juga ikut anggota dalam BPJS," kata Nelson Manalu yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Siak.

Lanjutnya, Organisasi F. SPTI- K. SPSI
sudah lama dibangun bahkan sampai puluhan tahun. "Kita punya tanggung jawab yang luar biasa untuk membangun kebenaran dengan mengembang sayap dengan menjalin kemitraan yang harmonis dengan perusahaan maupun mitra lainnya," jelasnya.

Dia menjelaskan, pergerakan F. SPTI- K. SPSI yang dipimpinnya bergerak sesuai AD/ART organisasi. AD/ART organisasi adalah sebagai roh. "Momen halal bI halal ini, mari kita kembali menjalin hubungan baik dengan sesama maupun mitra kita, "maju terus pantang mundur," teriak ketua Nelson Manalu disambut oleh anggota yang hadir.

2007 dahulu sempat terjadi perpecahan, tapi saya yakin dan percaya melalui momen halal BI halal ini kita kembali bergerak dijalur kebenaran. Kalau mati sekalipun, tapi tetaplah berada di jalur kebenaran. Mari kita berdoa kepada mahakuasa, agar kita berada dijalan kebenaran ini," harapnya.

Menegakan aturan bukan dengan gontok-gontokan. Banyak cara yang bisa dilakukan, salah satunya kita berdiskusi jangan merepotkan pihak kepolisian.

"Momen halal saat ini kita bangkit untuk bekerja menghidupi keluarga, tidak ada kata terlambat, tidak ada kata tak bisa, Semangat mengalahkan tantangan, tantangan semangat hidup. Momen ini merajut silahturahmi yang baik antara sesama," tutupnya.

Ketua DPD F. SPTI-F. SPSI Provinsi Riau Saut Sihaloho menceritakan tentang jabatannya selama 7 pariode berturut-turut. "Ada yang usulkan, ketua jadi seumur hidup, tetapi tidak ada aturan yang bicarakan itu," senyum Saut, sapaan akrabnya.

Acara halal bi halal ini adalah acara silaturahmi, biarpun tidak diatur dalam undang-undang, tetap sangat mahal. Karena membangun silahturahmi sangat mahal, memutuskan silahturahmi adalah dosa.

Saling memaafkan kita mendapatkan pahala. Silahturahmi menimbulkan pahala, kepada segenap pengurus, dengan bangun silahturahmi dengan mementum memperjuangkan untuk kesejahteraan anggota, dalam memaknai konstitusi aturan organisasi, sehingga bisa membedakan kondisional dan konstitusional.

"Kedaulatan PUK ditangan anggota, kedaulatan DPC ditangan PUK, kedaulatan DPD ditangan DPC, seterusnya mari sama kita bangun dan sehingga kita bisa memaknai itu," ujarnya.

Perihal F. SPTI- K. SPSI sudah Musnalub beberapa waktu yang lalu, tolong anggota baca apa hasil Musnalub itu, sehingga tidak di montir yang lain. "Beri pemahaman yang benar jangan emosional, kalau emosional akan merugikan diri kita sendiri, apabila tidak memahami aturan sehingga membedakan warna, mana yang benar mana yang tidak. Sebagai kader harus jadi petarung dan bukan hanya pejuang saja," tutupnya.

Camat Tualang Mursal, S.Sos mengucapkan selamat hari raya idul Fitri. "Minal aidin walfaizin mohon maaf lahir dan batin, semoga sebulan puasa diterima oleh Allah SWT," jelasnya.

Kepada seluruh SPTI yang terdaftar di Disnaker Kabupaten Siak, jangan ada hal lain dari kontek halal bi halal, silahturahmi bagus, panjang umur kita, kalau tidak mau silahturahmi, pendek umurnya. "Kalau ada tandingan hilangkan itu, kita harus berjalan di atas aturan dan undang-undang yang berlaku, jangan terpancing dengan isu yang tidak jelas," jelas camat. (Van)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar