Antisipasi Balap Liar dan Pekat, Satpol PP Lakukan Patroli Rutin di Perkantoran Bakti Praja

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Guna mengantisipasi adanya balapan liar yang selalu dilakukan oleh anak-anak remaja di seputaran daerah perkantoran Bakti Praja, Satpol PP Kabupaten Pelalawan melakukan patroli rutin, Sabtu malam (1/10/2022) sekira pukul 21.00 - 23.30 Wib.

Kasatpol PP Kabupaten Pelalawan Tengku Junaidi, M.Ap mengatakan, patroli rutin ini dilaksanakan selain mengantisipasi balapan liar, pihaknya juga melakukan penertiban terhadap segala bentuk penyakit masyarakat (Pekat).

"Pada patroli tersebut kita juga menghimbau kepada para muda mudi agar tidak melakukan tindakan yang berpotensi melanggar Peraturan Daerah (Perda)," terang Tengku Junaidi.

Tambah Kasatpol PP, dalam patroli rutin kali ini pihaknya menerjun 7 orang personil yang dipimpin oleh Kasi Pan dqn Kasi Intel. "Alhamdulillah patroli berjalan lancar, dan tidak ditemukan pelanggaran," tutup Kasatpol PP Kabupaten Pelalawan Tengku Junaidi, M.Ap. (Sam)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar