Abdul Nasib: Kita Akan Gelar Konferensi Pers Jika Sampel Air Sudah Keluar

Ketua Komisi 1 DPRD Pelalawan, Abdul Nasib, saat sidak di PT RAPP

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Anggota DPRD Pelalawan mengatakan bahwa dati hasil sidak ke PT RAPP terkait adanya laporan dari masyarakat soal ikan mati yang diduga dari limbah PT. RAPP, pihaknya berencana akan menggelar konferensi pers untuk disampaikan ke publik terkait hasil sampel air yang sudah dikirim ke Labor Provinsi oleh DLH Pelalawan. 

"Hasil sampel air yang diambil oleh DLH Pelalawan sudah dikirim ke Labor Provinsi dan hasilnya baru keluar 14 hari kerja. Jadi saat ini, tentu kita belum bisa menyimpulkan apakah ini betul ada pencemaran limbah atau ada unsur-unsur lain," kata Ketua Komisi II DPRD Pelalawan, Abdul Nasib SE, pada media ini, Jum'at (26/3/2021).

Abdul Nasib yang sidak ke PT RAPP didampingi Wakil Ketua DPRD Pelalawan, Safrizal, DLH Pelalawan, Dinas Perikanan Pelalawan dan Satpol PP Pelalawan ini menjelaskan, bahwa pihaknya sudah melihat langsung dan mendapat penjelasan dari management perusahaan kertas terbesar di Pangkalankerinci itu soal adanya ikan mati yang diduga dari limbah perusahaan tersebut. 

"Sidak kemarin itu, kita ingin langsung menindaklanjuti laporan dari masyarakat sekaligus kapasitas kita sebagai anggota dewan merespon soal ikan yang mati ini," katanya. 

Disinggung soal adanya ikan hidup yang dijala di kanal PT RAPP, Abdul Nasib mengakui hal tersebut. Menurutnya, ikan yang hidup tersebut bukan ikan yang ditabur seperti ikan mas atau ikan Nila, tapi ikan yang hidup di dalam situ. 

"Ikan yang hidup itu bukan menjadi patokan air tersebut tercemar atau tidak tercemar, namun itu hanya salah satu indikator saja bahwa sungai tersebut masih ada ikannya. Artinya, ikan yang hidup itu bukan menjadi penentu sungai tersebut tercemar atau tidak. Harus ada penjelasan ilmiah, karena inikan bahan-bahan kimia juga, jadi harus ada penjelasan ilmiahnya juga, tidak bisa menduga-duga atau mengambil kesimpulan sendiri," tukasnya.  (sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar