Hasanuddin Mengaku Bangga, KPR 1 di Tunjukan Sebagai Kampung Tertib Berlalu Lintas

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Pimpinan PT. IKPP Perawang, Hasanuddin The, mengaku bangga dengan ditunjuknya KPR 1 Kecamatan Tualang sebagai percontohan kampung Berlalulintas di Kabupaten Siak.

Hal itu disampaikan Hasanuddin, usai meninjau kesiapan serana dan prasarana mendukung di Perumahan KPR 1 Persada Indah PT. IKPP Perawang Kelurahan Perawang Kecamatan Tualang.

Turut hadir dalam pengecekan kesiapan tersebut, General Affair IKPP Perawang Dennis Muhyan, Panit 1 Lantas Polsek Tualang IPTU A. Ramadhan, SH, M.Si, KRI Polres Siak IPTU Ricky M, Kanit Dikyasa Aipda Zidefri, Lurah Perawang Nanang Suhendar, S.STP, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bripka Arya Sudarsa, Ketua Perumahan KPR 1 Djarot, RW 04 H. Johan Arifin, Team Safety IKPP Ajo dan personil lantas.

Hasanuddin The mendukung secara penuh terkait ditunjuknya KPR 1 sebagai kampung Berlalulintas, KPR 1 nantinya sebagai contoh kampung pelopor Berlalulintas di Kota Istana.

"Pemukiman di KPR 1 akan dipasang rambu-rambu lalulintas, masyarakat diberi pengetahuan tentang berlalu lintas, itukan bagus agar masyarakat KPR 1 jadi pelopor berlalulintas," kata Hasanuddin kepada Riau Bernas, Jum'at (26/3/2021).

Sementara, Plt Kapolsek Tualang AKP Mahendra Yudhi Lubis mengatakan, pelaksanaan tersebut di lakukan pembahasan kesiapan terlaksananya Program Kampung Tertib Berlalu Lintas yang berlokasi di KPR 1 Perawang dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan. 

"Keberadaan kampung Tertib Lalu lintas ini diharapkan bisa meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam tertib berlalu lintas dijalan raya dengan aman dan berkeselamatan," kata Kasat Binmas Polres Siak itu. 

Menurutnya, Kampung Tertib lalu Lintas ini nantinya secara khusus di desain menyerupai jalan raya yang dilengkapi dengan marka jalan dan rambu lalu lintas serta sarana dan prasarana lainnya. Didalam menunjang terbentuknya Disiplin maupun kesadaran akan tertib berlalu lintas di jalan raya yang berkeselamatan.

"Ditembok-tembok rumah warga juga nantinya dihiasi berbagai tulisan himbauan keselamatan maupun Mural tentang tertib berlalu lintas," katanya. 

Panit Lantas Polsek Tualang , IPTU A. Ramadhan, SH, M.Si menjelaskan, bahwa Kampung pelopor Berlalulintas sudah diwacanakan dari Tahun 2018 lalu, sekarang kita gesa sampai 7 April mendatang. 

"Mohon dukungan ya bang, semoga selesai dikerjakan sampai 7 April mendatang. Perihal dilombakan, itu relatif, cuma nanti kita siapkan terlebih dahulu, agar masyarakat KPR 1 sebagai contoh untuk tertib berlalulintas," jelas Ramadhan. 

Panit Lantas berharap, kampung tertib lalu lintas ini menjadikan masyarakat sebagai pelopor dalam menjaga keselamatan berlalu lintas. "Tertib Berlalu lintas itu dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan atau kampungnya," imbuhnya. (Van) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar