Melalui Babinsa Berkibar, Diharapkan Siswa Tetap Eksis Belajar
SIAK, RIAUBERNAS.COM - Kehadiran program Babinsa Berkibar atau Babinsa berbagi Kuota internet gratis, sebagai langkah untuk menjawab keluhan siswa saat belajar daring.
Seperti yang dilakukan, Babinsa Maredan Koramil 10 Perawang Kodim 0303/Bengkalis Sertu Uuk Sudarijanto. Ia membimbing siswa Maredan Kecamatan Tualang agar tetap eksis belajar di salah satu perpustakaan Kampung Maredan Kecamatan Tualang Kabupaten Siak.
Sebanyak 3 orang siswa Sekolah Dasar mengikuti belajar daring dari seragam loreng dengan penuh semangat, sementara Sertu Uuk Sudarijanto dengan ulet menunjukkan satu persatu siswa agar tetap bisa belajar.
"Belajar daring itu merupakan Gerakan Peduli Pendidikan yang digagas oleh Koramil 10 Perawang Kodim 0303/Bengkalis KOREM 031/WB. Kita fasilitasi mereka dengan paket internet gratis agar tetap bisa belajar daring ditengah Pendemi Covid-19," jelas Sertu Uuk Sudarijanto kepada Riau Bernas, Jum'at (12/3/2021).
Belajar daring atau Gerakan Peduli Pendidikan ini merupakan program dengan nama Babinsa Berkibar atau Babinsa berbagi internet untuk belajar, nanti siswa dibimbing agar bisa memahami pelajaran. "Kita ingin siswa maredan tetap eksis belajar tanpa harus tertinggal pelajaran. Saat guru memberikan tugas daring, siswanya itu, bisa memahami tugas yang diberikan dengan bantuan kita," jelas dia.
Dia berharap program Gerakan Peduli Pendidikan bisa berjalan baik, dan siswa bisa berprestasi tanpa harus memikirkan kuota internet lagi. "Mudah-mudahan siswa kita ini termotivasi untuk belajar dan semangat mengikuti pelajaran sampai pendemi ini berakhir," pungkasnya. (Van)
Tulis Komentar