Warga Keluhkan Lantai Rusak Akibat Pengerjaan Pengalian Drainase

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Warga RT 15/RW 06 Kelurahan Perawang mengeluhkan lantai bangunan ruko yang ia tempati mengalami kerusakan. Penyebab rusaknya lantai bangunan itu dikarenakan pembangunan drainase di jalan Hang Jebat Kelurahan Perawang Kecamatan Tualang sepanjang 250 meter.  Hal itu dirasakan warga yang tak ingin disebut namanya saat dijumpai awak media, Selasa (12/5/2020). 

Seperti diketahui, bahwa pembangunan drainase di RT 15/RW 06 Kelurahan Perawang Kecamatan Tualang  dikerjakan oleh Kontraktor CV. Menara Mitra. Kemudian untuk konsultan pengawasnya yaitu CV. Annisa Consultants. 

Pembangunan drainase di Jalan Hang Jebat sepanjang 250 meter itu menghabiskan anggaran APBD Kabupaten Siak sebesar Rp. 275.158.566,10. 

"Bingung sih bang, mau ngadu sama siapa, cuma kalau dibangun pemerintah kami mendukung," ujarnya

Namun ia berharap, pembangunan drainase yang dilakukan harusnya ditutup bagian atas, sehingga kendaraan langsung masuk kelantai ruko maupun rumah ini. 

"Kalau dibuat terbuka paritnya, kasian kami lah bang, kami terpaksa menggunakan uang pribadi untuk tutup parit ini, apabila sudah selesai, cuma saat ini kami tidak sanggup, karena kondisi Pendemi Corona ini,"tambahnya.

Salah seorang pekerja yang tidak mau disebut namanya itu mengaku dari Pekanbaru. "Saya dari Pekanbaru bang, kalau untuk bestek (Tinggi, red) drainase saya tidak tau," ungkapnya. Namun, ditanya siapa pimpinan kontraktor itu, ia mengaku dari Pekanbaru.

Sementara itu, Lurah Perawang, Nanang Suhendar, mengaku terkejut dengan keluhan masyarakat yang menyebabkan lantainya rusak itu. "Ma kasih infonya bang, Nanti saya cek dan cari tau siapa kontraktornya," imbuhnya. (Van)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar