PDP di Siak Bertambah Satu Orang, Dirut RSUD Siak Sebut Masyarakat Tidak Perlu Panik

Direktur RSUD Tengku Rafi'an Kabupaten Siak, Dr. Benny Chairuddin.

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Setelah diperiksa oleh Tenaga Medis Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafi'an Kabupaten Siak, Pasien dari Kecamatan Kandis, sudah dipastikan Pasien dalam pengawasan (PDP). 

Hal itu langsung diungkapkan oleh Direktur RSUD Tengku Rafi'an Kabupaten Siak, Dr. Benny Chairuddin kepada Riau Bernas.com, Kamis (2/4/2020).

"Iya, pasien tersebut sudah kita rawat," sebut Dr. Benny Chairuddin.

Dijelaskan Benny, bahwa pasien tersebut mengalami batuk, demam, dan sesak nafas. Beliau memiliki riwayat baru pulang dari Luar Kota.

"Dari keterangan Gambaran foto atau ronsen, terdapat Rontgen, ada radang paru atau pneumonia. Kita saat ini menunggu hasil laboratorium pengambilan dua kali Swab, apakah positif atau negatif dari Covid-19," jelas Benny.

Dengan bertambahnya satu orang PDP dari Kecamatan Kandis ini, maka, di Kabupaten Siak sudah menjadi 3 orang dinyatakan PDP.

"Masyarakat tidak perlu panik. Tapi harus disiplin dan patuhi imbauan Pemerintah. Ikuti itu saja dengan sungguh-sungguh, Insya Allah kita terhindar dari penularan Covid-19," pungkasnya. (Van)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar