Buka Bersama Dan Santuni Anak Yatim, Dandim: TNI Bagian Dari Masyarakat

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Keluarga besar Kodim 0321 Rokan Hilir melaksanakan buka bersama dengan masyarakat dan wartawan. Selain itu juga melakukan kegiatan karya bakti meyantuni anak yatim sebanyak 31 anak yang berasal dari Yayasan Panti Asiyiyah dan Yayasan Panti Rhodhatul, Selasa (28/05/2019) di Bagansiapiapi.

Dandim 0321 Rokan Hilir, Letkol Didik Efendi, SIP menyampaikan, kegiatan buka bersama dengan masyarakat dan insan pers, dan menyantuni anak yatim ini merupakan kegiatan dalam rangka HUT Kodam Jaya Bukit Barisan yang ke 69. "Sekaligus sebagai ajang silaturahmi antara keluarga besar Kodim 0321 dengan masyarakat, sehingga terjalinnya hubungan yang harmonis", terang Dandim.

Letkol Didik mengatakan, kalau dilihat dari sejarah latar belakang, TNI Angkatan Darat pada khusunya tidak terlepas dari rakyat, sebagaimana sejarahnya TNI lahir dari rakyat, untuk rakyat, dan kembali kepada rakyat. Selama masih aktif, TNI merupakan bagian dari masyarakat, bukan dari kelompok eklusif. TNI hanya status militer, sama seperti PNS yang berasal dan hidup di tengah masyarakat.

"Kita tidak bisa sendirian tanpa lingkungan masyarakat, dengan kegiatan ini, kita berharap dapat selalu dekat dengan  masyarakat, sebagaimana jargon TNI bukan hanya sekedar slogan, namun bagaimana kita selalu berpartisipasi dan ikut empati untuk membantu masyarakat", kata Didik.

Ditegaskan Dandim, kehadiran TNI bukanlah bagian yang harus ditakuti, tetapi keberada TNI adalah bagian masyarakat. "Institusi TNI, selain untuk menjalankan tugas pokok sesuai fungsinya Angkatan Darat (AD), juga menjalankan tugas untuk selalu bersama masyarakat saling bahu-membahu menyelesaikan permasalahan yang ada dilingkungan sekitar", ungkap Didik. (Syofyan)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar