PJs Bupati Pelalawan silaturahmi Bersama Forkopimda, OPD dan Tomas
PELALAWAN (Riaubernas) – Sehari pasca dilantik sebagai Pejabat Sementara ( PJs ) Bupati Pelalawan, Dr.Jhon Armedi Pinem ST, MT bersama sang Istri tercinta menggelar Silaturahmi sekaligus perkenalan dengan anggota Forkopimda, segenap Kepala OPD, Tokoh Masyarakat dan Tokoh agama Kabupaten Pelalawan, Rabu ( 25/9/2024 ), di Auditorium Kantor Bupati Pelalawan.
Jhon datang dengan mengenakan kemeja putih lengan panjang, sedangkan sang istri dengan gaun panjang berwarna hitam. Sesampai di auditorium lantai 3 kantor bupati Pelalawan, mereka disambut oleh sejumlah pejabat daerah sambil mengulurkan tangan untuk bersalaman seraya memperkenalkan nama satu persatu.
Diawal sambutannya, PJs Bupati Pelalawan Dr.Jhon Armedi Pinem ST, MT memperkenalkan diri kepada seluruh tamu undangan yang hadir tentang keluarga dan anak anaknya.
" Nama saya John Armedi Pinem, saya dikasih nama John Armed, jadi ayah saya asli Medan dan bermarga Pinem, dan istri bernama Veronica Boru Sihite, Sekarang dinas di Jambi sebagai Kepala Balai Pengawasan Obat dan Makanan di Jambi, dulunya berkarir di BPOM Pekanbaru, dan kami memiliki empat orang anak , dua laki-laki dan dua perempuan, yang paling besar di ITS, yang kedua di ITB teknik perminyakan, dan Putri yang ketiga dan keempat bersekolah di SMA 8 Pekanbaru, dan saat ini saya di amanahkan sebagai Pjs Bupati di Pelalawan, juga sebagai Biro Pemerintahan Ekonomi Daerah di Sekretariat Daerah Gubernur Provinsi Riau. " Terangnya
Ditambahkannya, Menteri Dalam Negeri telah mengamanahkan jabatan sebagai Kepala Daerah, sehingga dirinya hadir di Kabupaten Pelalawan diamanahkan dan dilantik berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri. Selanjunya PJs. Bupati menyebutkan ada lima tugas yang diamanahkan kepada dirinya, diantaranya, pertama adalah menyelenggarakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan dengan aman dan damai,. yang kedua adalah menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara di Kabupaten Pelalawan.
“Jadi tugas saya di Pelalawan tentu untuk menjalankan pemerintahan, Walaupun sibuk dengan pesta demokrasi pilkada saat ini, pelayanan kepada masyarakat harus selalu diberikan oleh pemerintah. Pemerintah ahrus selalau hadir di setiap denyut kehidupan masyarakat. Untuk memastikan kehadiran pemerintah dalam pelayanan masyarakat itu saya dii tugaskan oleh Meteri Dalam negeri di Pelalawan ini. Dan tgas lainnya adalah memastikan pilkada berjalan lancar dan aman.” Bebernya
“Netralitas ASN menjadi perhatian saya selaku Pjs. Karena ASN itu tidak boleh memihak dala pemilu,” tegasnya
Kepada semua yang ahdir, Jhon mengharapkan dukungan semua pihak agar Pilkada Pelalawan 2024 ini dapat berjalan dengan sangat dmeokratis. Dan melahirkan pemimpin yang amanah.
“Mohon doanya agar Pilkada Bupati dan Wakil Bupati akan berlangsung dengan aman dan damai.”harapnya
Masih di kesempatan yang sama, ia meminta dengan kerendahan hatinya berharap agar dapat dibantu, dan sama sama bekerja mensukseskan Pilkada Kabupaten Pelalawan. Kepada Sekda, tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama dan forkopimda jika ada hal-hal ataupun masukan-masukan.
“Bantu saya dengan masukan masukan, saya kattakan disini bahwa saya terbuka untuk menerima hal itu.” Imbaunya
Terakhir kepada tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, drinya mengajak untuk menciptakan Pilkada dengan aman dan damai.(Advertorial/Andy Indrayanto)
Tulis Komentar