Malam pengantaran tugas Kejari Rohil

Pimpinan DPRD Rohil Hadir Pengantaran tugas Yuliarni Appy Sebagai Kejari langkat

Rohil (RBC) Malam Perpisahan sekaligus Pengantar Tugas oleh pemerintah Rokan Hilir kepada Ibu Yuliarni Appy SH,MH (Kejari Rohil ), Selasa (11/6/24) Di Gedung H.Misran Rais di Bagansiapiapi 

Pengantaran Tugas Kejari Rohil Kompak dihadiri Tiga Pimpinan DPRD Rohil ,Maston, SH, Basiran Nur Efendi Mip dan Hamzah,MM

Ditempat yang sama Ketua DPRD Rohil juga menerima Cendera mata dari Ibu Yuliarni Appy a

Dalam sambutan Kejari Yuliarni Appy ,SH, MH menyampaikan kesan selama bertugas 3 tahun 4 bulan di Kabupaten Rohil banyak suka dan duka hingga sampai waktunya saya berpamitan

" Mohon Pamit dan Mohon doa dalam menjalan tugas di Setabat Kabupaten Langkat ," ucapnya

Menurut Yuliarni Appy bahwa masyarakat Langkat tidak asing karena langkat banyak kesama dengan Rohil baik bahasa dan budaya sehingga mudah untuk menjalin hubungan komunikasi maupun beradaptasi

Selama bertugas di rohil banyak kenangan suka dan duka begitu juga yang alami masyarakat Rohil

Yuliarni mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan pimpinan DPRD serta jajaran dimana selama bertugas sangat diterima dengan baik dan saling menghargai ,

"Saya selaku aparat penegak hukum (APH) dalam menjalankan tugas, telah melakukan koordinasi, komunikasi dan beradaptasi," ungkapnya

Yuliarni mengakui banyak Kesan  yang alami selama bertugas di Rohil tapi tak dapat diungkap dalam sehari biarlah menjadi kenangan .Kita tak mengharapkan perpisahan ,tapi setiap pertemuan tentu ada pula perpisahan

" Selama menjalankan tugas, Permasalahan hukum di Rohil mungkin ada juga tidak merasa senang, namun itu bagian penataan hukum seluruh indonesia tapi di kabupaten Rohil keadaan masih kondusif dan humanis," Kata Yuliarni Appy

Sementara Bupati Rohil Afrizal Sintong mengakui selama bertugas bersama kejari saling komunikasi dalam seperti pencegahan hukum dan pendamping hukum

Bupati juga mengungkapkan setiap manusia pasti adanya kesalahan. Dengan demikian perlunya kami dimaafkan,"Kami mewakili masyarakat dan pejabat mengucapkan selamat menjalan tugas ibu kejari di Kabupaten langkat". Ucapnya

 

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar