Ramah Tamah Dengan Masyarakat Sinaboi

Bupati Sebut Proposal pembangunan jembatan Sinaboi diajukan ke Pertamina

Bupati Rohil Afrizal Sintong menghadiri ramah tamah juga pelantikan Gapoktan Suluh Tani

ROKAN HILIR (Riaubernas) - Pembangunan jembatan Sinaboi sangat diharapkan masyarakat sinaboi diproses, proposal sudah diajukan ke PT Pertamina .

Hal itu disampaikan Bupati  Afrizal Sintong dihadapan oleh masyarakat Sinaboi di acara ramah tamah juga pelantikan Gapoktan Suluh Tani, Rabu (29/9/21)

Meski baru perdana secara dinas, namun Bupati akui sudah selalu kesinaboi tapi secara diam-diam melihat kondisi jalan dan jembatan, maupun kondisi petani 

"Secara kedinasan ini merupakan kunjungan perdana kami, selain itu dalam kesempatan ini juga baru mengukuhkan Gapoktan Suluh Tani, " katanya.

Diakuinya Sinaboi membutuh perhatian pemda berkaitan dengan pembangunan jalan dan jembatan. 

Dia juga meyakini kepada masyarakat sinaboi pembangunan infrastruktur akan berkesinambungan kedepan 

"Proposal Pembangunan jembatan Sinaboi sudah kami ajukan ke pertamina agar mudah dilalu lalang masyarakat," pungkasnya 

Sementara Wabup Rohil H.Sulaiman mengatakan insfrastruktur akan dapat terlaksana dengan baik mungkin, ruas jalan terus digesa meskipun tanggung jawab provinsi 

Namun demikian katanya pemda terus melakukan koordinasi keprovinsi agar jalan lintas Sinaboi bisa dimanfaatkan dan rasakan oleh masyarakat 

"Minta camat dan datuk penghulu tetap bersinergi membangun kabupaten Rokan hilir termasuk Sinaboi sehingga jalan dapat dilalui dengan baik ,"pintanya (Syofyan Rambah)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar