Antisipasi Penggunaan Uang, Polsek Sungai Mandau Lakukan Patroli

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Guna mengantisipasi terjadinya penggunaan politik uang menjelang pelaksanaan Pencoblosan pada 9 Desember mendatang, Kapolsek Sungai Mandau bersama Panwascam Sungai Mandau melakukan patroli tolak Money Politik di jalan Lintas Perawang-Siak Kampung Sungai Selodang Kecamatan Sungai Mandau Kabupaten Siak.

Terlihat dalam patroli tersebut, Kapolsek Sungai Mandau IPTU Siswoyo SH, Panwascam Kecamatan Sungai Mandau Samsul Bahari, Kasi Trantib Kecamatan Sungai Mandau Muslim.

Pelaksanaan patroli Anti money politik bertempat di jalan Lintas Perawang- Siak kampung Sungai Selodang guna mengantisipasi terjadinya politik uang menjelang pelaksanaan Pemilihan Serentak pada 9 Desember mendatang.

"Kita memastikan tidak ada politik uang jelang 09 Desember mendatang serta kita juga menjaga situasi aman kondusif," jelas Kapolsek Sungai Mandau IPTU Siswoyo SH kepada Riau Bernas saat dijumpai ruangannya, Senin (7/12/2020).

Siswoyo meminta kepada Masyarakat agar bersama sama menolak namanya politik uang, apabila ada masyarakat atau oknum Paslon menggunakan Politik uang, silahkan lapor ke pihak terkait. 

"Kalau ada masyarakat menemukan politik uang. Masyarakat dapat melaporkan kepada posko money politik yang ada di kantor Panwascam ataupun ke Posko Gakkumdu kabupaten," imbuhnya. (Van) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar