Posko Pengaduan Sudah Didirikan, Siswoyo: Silahkan Lapor Kalau Ada Politik Uang

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Kapolsek Sungai Mandau bersama Panwaslu Kecamatan Sungai Mandau sudah mendirikan posko Pengaduan anti Money Politik di kantor Panwaslu Kecamatan Sungai Mandau, Sabtu (28/11/2020).

Dengan didirikannya Posko Pengaduan anti Money Politik, diharapkan kordinasi antara semua pihak penyelenggara Pemilukada di Kecamatan Sungai Mandau bisa terlaksana dengan baik. 

"Bila ada temuan money politik, silahkan masyarakat lapor, kalau ada dugaan politik uang," jelas Kapolsek Sungai Mandau IPTU Siswoyo, SH kepada Riau Bernas di ruangannya.

Pendirian posko Pengaduan yang dikerjakan oleh Aipda Jakson, SH dan Brigadir Yudhistira bersama Jajaran Panwaslu Kecamatan Sungai Mandau itu sudah rampung dikerjakan dan bisa digunakan bila ada temuan dilapangan. 

"Kita tegaskan kepada masyarakat Sungai Mandau agar dapat menolak politik uang dari calon manapun, sehingga Pilkada 9 Desember mendatang bisa melahirkan pemimpin yang berintegritas, amanah, jujur, adil dan bermarwah," harap Mantan Kanit Regident Polres Siak itu.

Kegiatan pendirian Pos Pengaduan Anti money politik Kecamatan Sungai Mandau selesai dikerjakan sekira pukul 10.56 WIB. Selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali. (Van)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar