Giat Jum'at Barokah Polri Peduli Berbagi Dampak Covid-19

Warga: Terima Kasih Polres Siak, Biar Tuhan Yang Membalasnya

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Satlantas Polres Siak kembali melaksanakan kegiatan Jum'at Barokah Polri Peduli berbagi dampak Covid-19 di Kecamatan Tualang Kabupaten Siak, Jum'at (17/4/2020).

Sebanyak tiga orang warga kurang mampu di Kecamatan Tualang mendapatkan sembako berupa beras, minyak goreng, gula pasir, dan indomie dari Polres Siak.

Dasril, Warga Kecamatan Tualang Kabupaten Siak mengucapkan terimakasih kepada Polres Siak melalui Satlantas Polres Siak. "Terima kasih yang sebesar-besarnya Polres Siak, biar Tuhan yang membalasnya," ungkap Dasril yang merupakan Penjual jambu air.

Kasatlantas Polres Siak, AKP Brigitta, melalui Kanit Regident Polres Siak, IPTU Ricky Marzuki, S.H di dampingi beberapa orang anggota Lantas Polres siak mengatakan, kegiatan Jum'at Barokah peduli warga kurang mampu ini rutin dilakukan setiap minggunya. 

Kali ini Polres Siak menyalurkan Sembako kepada keluarga mampu di Kota industri dan bertepatan dengan dampak Covid-19 yang saat ini sudah mendunia. 

"Kita berharap dengan sedikit bantuan dari Polres Siak ini dapat meringankan beban saudara kita yang terdampak Covid-19 ini, semoga musibah Covid-19 ini cepat berlalu. Buat masyarakat Tualang Kabupaten Siak tetap berada dirumah, keluar gunakan masker dan jangan berkumpul," pungkasnya. (Adv/Van)


 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar