Masjid Nurul Iman Mes Supir Jadi Juara Umum MTQ ke 18

Rudi Vivi Hendri: Jadikan Al Qur'an Sebagai Pegangan dan Pedoman Hidup

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Masjid Nurul Iman Mes Supir, berhasil menjadi juara umum Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 18 tingkat Kampung Pinang Sebatang Barat Kecamatan Tualang, Minggu malam (26/1/2020).

Perlombaan MTQ yang diikuti 6 Masjid dan 4 Musholla itu berlangsung meriah. Ivent sekali setahun itu ditutup langsung oleh Kasi Trantib Kecamatan Tualang, Rudi Vivi Hendri.

Camat Tualang Zalik Efendi, melalui Kasi Trantib Tualang, Rudi Vivi Hendri Berharap, penyelenggaraan MTQ ini bukan hanya sebagai seremonial saja, tapi di amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

"Mari kita jadikan Al Qur'an sebagai pegangan dan pedoman hidup sehari hari. Kegiatan MTQ ini sebagai ajang untuk diamalkan bukan seremonial," ungkap Rudi Vivi Hendri kepada Riau Bernas.com di Tualang.

Selain itu, diperlukan peran serta semua kalangan dan golongan agar MTQ sukses terlaksana, serta penerapan pengaplikasian Al Qur'an sebagai pedoman hidup.

"Kita berharap Al Qur'an dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari sebagai pegangan dan pedoman hidup kita," tutup Rudi.

Sementara itu, Penghulu Pinang Sebatang Barat, Herman mengatakan, bahwa ada 10 peserta yang ikut dari masing-masing musholla dan Masjid di Kampung Pinang Sebatang Barat, sedangkan untuk perlombaan MTQ yaitu, Tilawah, Tartil, Rebana, dan Stand Bazar.

"Alhamdulillah, MTQ ke 18 sukses terlaksana, Masjid Nurul Iman keluar jadi juara umum. Kita berharap para orang tua agar mendorong anaknya untuk belajar membaca Al Qur'an, tapi bukan saja belajar membaca Al Qur'an namun di amalkan di kehidupan sehari-hari," jelasnya. (van)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar