14 Desember Ujian CAT Panwascam, Bawaslu Pelalawan Cek Persiapan

PELALAWAN, RIAUBERNAS. COM - Jelang ujian penerimaan Panwascam yang akan digelar tanggal 14 Desember mendatang, Bawaslu Pelalawan bersama Supervisi pimpinan Bawaslu Provinsi Koordinator SDM Bawaslu Riau meninjau kesiapan pelaksanaan ujian CAT bagi Panwascam di daerah ini. 

Hal ini disampaikan oleh Ketua Bawaslu Pelalawan, Mubrur,  pada media ini,  Jum'at (6/12). Menurutnya, peninjauan ini dilakukan untuk mengantisipasi agar pelaksanaan ujian CAT berjalan dengan lancar.

"Rencana pelaksanaan ujian CAT bagi panwascam ini akan kita laksanakan di SMAN 1 Pangkalankerinci tanggal 14 Desember.  Kita akan pakai dua ruangan, dimana satu ruangan akan diisi oleh 30-an orang. Rencananya akan ada tiga gelombang dengan tiap gelombang, durasi waktunya 60 menit," ungkapnya. 

Dia menjelaskan untuk mengantisipasi agar pelaksanaan ujian CAT bagi panwascam berjalan dengan lancar,  pihaknya juga telah mempersiapkan genset dan juga menaikkan kapasitas internet sebesar 100 mbps. 

"Ujian CAT ini terkoneksi langsung dengan Bawaslu Pusat,  jadi kami tidak tahu juga berapa passing grade kelulusannya.  Tapi yang jelas,  peserta yang mengikuti ujian CAT akan masuk ke tahapan selanjutnya yakni wawancara," katanya. 

Disinggung soal jumlah peserta yang akan mengikuti ujian CAT ini, Mubrur menjelaskan bahwa untuk jumlah peserta yang lolos dari tahapan seleksi administrasi sebanyak 178 peserta. 

"Kalau untuk peserta yang mengikuti ujian CAT akan kita umumkan tanggal 12 Desember,  dan ujiannya tanggal 14 Desember,  itu serentak seluruh Indonesia," tukasnya.  (ndy)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar