Asap Kian Pekat, Siswa TK dan SMP Sederajat Kembali Diliburkan 2 Hari

Sekdakab Pelalawan, HT Mukhlis, Msi

PELAWAN, RIAUBERNAS. COM- Melihat kondisi dan situasi udara akibat kabut asap yang kian pekat,  Pemkab Pelalawan akhirnya memutuskan untuk menambah libur 2 hari ke depan mulai besok Jum’at tanggal 13 September dan Sabtu 14 September 2019 dikarenakan makin parahnya kabut asap yang menyelimuti Kabupaten Pelalawan.

Hal ini dikonfirmasikan langsung media ini ke Sekretaris Daerah (Sekda)  Kabupaten Pelalawan, Drs H. Tengku Mukhlis, M. Si pada via selulernya,  Kamis (13/9). Menurutnya, penambahan libur siswa ini setelah pihaknya melakukan koordinasi bersama dengan OPD terkait mulai siswa dari tingkat TK hingga SMP sederajat di Kabupaten Pelalawan guna menghindari para anak didik dari penyakit yang diakibatkan akibat kabut asap seperti ISPA dan penyakit lainnya.

”Ya,  kita tambah lagi libur dua hari ke depan sampai akhir pekan,  Jumat dan Sabtu, mengingat kabut asap yang makin tebal dan belum ada tanda-tanda akan datangnya hujan," katanya. 

Dia mengharapkan libur kondisional ini dimanfaatkan para siswa untuk belajar di rumah dengan guru memberikan pekerjaan rumah agar tak ketinggalan pelajaran,  bukannya malah bermain-main di luar rumah. Dan terkait penambahan libur ini sendiri, Sekda menyampaikan sebelumnya  akan meninjau setelah diberlakukan selama 2 hari apakah diperpanjang atau tidak. Ternyata kabut asap semakin pekat maka ditambah libur 2 hari ke depan.

” Semoga asap berkurang dan pekan depan proses belajar mengajar kembali normal. Kita sudah koordinasikan hal ini dengan pihak Dinas Pendidikan untuk dilanjutkan ke koordinator kecamatan dan para kepala sekolah. Kita meliburkan tingkat TK hingga SMP saja sementara tingkat SMA sederajat itu wewenang dari Propinsi, ” ujarnya.

Sementara itu,  Plt Kadisdik Pelalawan,  M. Jalal,  membenarkan soal penambahan libur dua hari ke depan yakni Jumat dan Sabtu ini (13-14/9). Keputusan ini setelah pihaknya berkoordinasi dengan Sekda Pelalawan. 

"Ya,  kita putuskan tambah libur dua hari ke depan yakni Jumat dan Sabtu.  Kita sudah berkoordinasi dengan Pak Sekda untuk ini,  dan kita juga sudah menyurati ke Korwil Kecamatan untuk menyampaikan soal penambahan libur ini ke Kepsek-Kepsek," tukasnya.  (ndy) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar