Hendrisan launching CFD di Kecamatan Sabak Auh

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Asisten II Setda Kabupaten Siak Hendrisan, launching Car Free Day (CFD) di sekitar kawasan kantor Camat Sabak Auh, Kampung Bandar Sungai.

Acara tersebut dilaksanakan di kantor Camat Sabak Auh, pada Minggu (18/8/2019). Dan dihadiri oleh Camat Sabak Auh Amin Soimin, aparatur kampung Bandar Sungai serta masyarakat sekitar.

Selain melaunching CFD, dalam kesempatan ini Hendrisan juga melepas peserta lomba gerak jalan dalam rangka HUT RI ke-74 tahun 2019.

Ketua Panitia pelaksana Herman mengatakan, perlombaan gerak jalan ini diikuti oleh 46 regu, untuk tingkat SD, SMP, dan SMA se Kecamatan Sabak Auh.

"Peserta gerak jalan ini, terdiri dari tingkat SD/MI sebanyak 24 regu, tingkat SMP/MTS sebanyak 12 regu, dan tingkat SMA sederajat sebanyak 10 regu, dengan jumlah perregu 11 orang", jelas Herman.

Kemudian, Hendrisan menyampaikan selamat mengikuti lomba bagi siswa-siswi, baik di tingkat SD, SMP, dan SMA se-Kecamatan Sabak Auh.

"Jangan pikirkan kalah dan menang, karena itu hal biasa. Akan tetapi berusahalah menunjukkan teknik terbaik, sehingga jika penampilan kita maksimal, Insya Allah kita bisa juara", Kata Hendrisan.

Untuk guru pembimbing, serta panitia pelaksana, Hendrisan berpesan agar pantau pergerakan seluruh peserta lomba, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Terkait dengan adanya launching CFD, sambungnya, kami mengucapkan selamat kepada Pemerintah Kecamatan Sabak Auh dan juga masyarakat Kampung Bandar Sungai, karena sudah adanya lokasi CFD di Kecamatan Sabak Auh.

"Alhamdulillah, selain di Siak Sri Indrapura, Kecamatan Sabak Auh yang pertama melaunching CFD ini", kata Asisten II tersebut.

Dengan adanya CFD ini, semoga dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, salah satunya sebagai lokasi untuk berolahraga, seperti joging, jalan santai. Dan juga dapat meningkatkan UMKM, karena di lokasi CFD diperbolehkan untuk berjualan. (van)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar