Ukur Sejauh Mana Kesadaran Berlalu Lintas, Tim Korlantas Polri Sebarkan Kuisioner Di SMK YPPI

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Untuk mengukur sejauh mana kesadaran kaum milinial di Kecamatan Tualang Kabupaten Siak dalam berlalu lintas, Team Korlantas Polri menyebarkan kuesioner di SMK YPPI Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak Provinsi Riau, Kamis (3/7/2019) sekitar pukul 13.00 WIB.

Dalam menyebarkan kuesioner itu, ternyata kaum millenial Kabupaten siak mendukung program keselamatan berlalu lintas yang di taja oleh Kepolisian Republik Indonesia.

"Kita team Korlantas Polri melaksanakan kunjungan ke Kabupaten Siak untuk pengumpulan data primer, dan mengembangkan materi buku potret keselamatan berlalu lintas tahun 2019, kemudian tim ingin bertatap muka langsung dengan kaum milennial Kabupaten Siak," ungkap Kasubdit Tatib Ditgakkum Korlantas Polri, Kombes Pol Eko Krismianto melalui Kasat Lantas Polres Siak AKP Brigita Atvina, SIK, kepada Riau Bernas.com di Tualang.

Kegiatan yang berlangsung selama dua jam tersebut, dipimpin oleh Kombes Pol Eko Krismianto beserta team, dan di dampingi oleh Wadir Lantas Polda Riau AKBP Fatli Muzir itu, di laksanakan di aula SMK YPPI Tualang, dihadiri oleh kaum milennial sebanyak 75 orang.

"Kegiatan ini diisi dengan pengarahan sosialisasi tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas terutama dikalangan anak-anak muda," tandasnya. (Van)
 

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar