Hasilnya Disumbangkan ke Yayasan, RAPP Dan APR Gelar Pasar Murah Untuk Masyarakat Kurang Mampu

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Guna meringankan beban masyarakat kurang mampu yang ada di Kota Pangkalan Kerinci dan sekitarnya, PT. RAPP dan PT.APR mengelar pasar murah Ramadhan, pada Senin (27/05/2019) di Istana Yatim Kelurahan Pangkalan Kerinci Timur Kabupaten Pelalawan.

Dimana, hasil dari kegiatan pasar murah tersebut, hasilnya akan disumbangkan ke Yayasan anak yatim maupun Panti asuhan yang ada di sekitar Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Head of Community Development (CD) RAPP, BR Binahidra Logiardi mengatakan, bahwa program pasar murah Ramadhan ini merupakan wujud dari dukungan perusahaan terhadap program pemerintah dan membantu meringankan beban masyarakat menjelang Lebaran. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi jembatan antara perusahaan dan masyarakat disekitar operasional perusahaan.

“Pasar murah kali ini, RAPP dan APR menyediakan sejumlah paket bahan pokok, yaitu minyak goreng, gula pasir, beras 10 kg, dan tepung terigu. Hasil penjualan paket ini, akan disumbangkan ke Pondok Istana Yatim dan Dhuafa dan panti asuhan. Jadi, kami berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi masyarakat," ujarnya.

Manajemen PT. RAPP menyampaikan paket pasar murah ramadhan ditujukan kepada masyarakat yang kurang mampu, dan nantinya hasil penjualan dari sembako murah ini akan disumbangkan kepada yayasan anak yatim piatu, maupun panti asuhan yang ada di Kecamatan Pangkalan Kerinci.

"Adapun pada kegiatan pasar murah Ramadhan 1440 H kali ini, kita menyediakan sebanyak 1500 paket. Dengan harga per paketnya hanya Rp. 50.000. Dan untuk masyarakat yang kurang mampu, kita berkoordinasi dengan kelurahan dan Desa, jadi mereka yang menentukan", terang Binahidra. (sam)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar