Polres Rokan Hilir Salurkan 80 Juta Zakat Konsumtif

Kapolres AKBP Sigit Adiwuryanto,SIK MH Saat menyerahkan Zakat Profesi personil.

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Kunjungan Safari zakat profesi personil Polres Rokan hilir ke-13 yang di laksanakan di Masjid Raya Al Hasanah Bangko Pusako, pada Jum'at (05/04/2019).

Di kesempatan kegiatan penyerahan zakat profesi itu, Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto, SIK.MH, yang didampingi Badan Amil Zakat (Baznas) Rokan Hilir, menyerahkan zakat profesi Polres Rokan Hilir kepada 320 mustahik.

AKBP Sigit Adiwuryanto, SIK.MH, melalui Kasubbag Humas Polres Rohil, AKP Juliandi,SH menjelaskan, bahwa penyaluran zakat profesi yang ke 13 ini untuk 320 orang Mustahik yang ada di Bangko kiri.  Zakat yang diterima mustahik merupakan zakat Konsumtif, yang masing-masing sebesar Rp 250 ribu, dengan total keseluruhan Rp 80 juta.

Sedangkan bantuan untuk pondok Pesantren Hafiz Qur'an Darul muttaqin Bagan Sinembah sebesar Rp 3 Juta, sedangkan Baznas Rokan Hilir sebesar Rp 17.971.250.

"Total keseluruhan Zakat Profesi Polres Rokan Hilir pada bulan Maret sebesar Rp 100.971.250", terang Juliandi. (Syofyan)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar