Polres Rokan Hilr Kerahkan 600 Personil Pengamanan Pemilu Serentak

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Polres Rokan Hilir lakukan Apel Gelar pasukan Ops Brata Muara takus 2018 pengamanan pemilu serentak, yakni pemilu legislatif (Pileg) dan pemilu Presiden (Pilpres) 17 April 2019, pada Jum'at (22/03/2019) di halaman Mapolres Rohil Banjar XII Tanah Putih.  

Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto, SIK.MH menyampaikan, Polres Rohil menyiapkan 600 personil untuk pengamanan 1869 TPS yang berada di wilayah Kabupaten Rokan Hilir.

Sementara, Dandim Letkol Inf Didik Efendi SIP, membacakan amanat Menkopolhukam Republik Indonesia. Didik menyampaikan, kesiapan TNI - POLRI dan Komponen Bangsa lainnya dalam rangka Pileg dan Pilpres 2019 yang dilaksanakan secara serentak, yakni 5 jenis pemilihan dalam waktu yang bersamaan.

"TNI -POLRI selaku institusi yang bertanggung Jawab langsung terhadap pengamanan jalannya pemilu serentak tahun 2019. Apabila menemukan adanya kerawanan dan hambatan, harus dapat mengambil suatu tindakan tegas sesuai prosedur dan aturan hukum berlaku. Sehingga tidak adanya toleransi sekecil apapun bagi pihak-pihak akan mengganggu jalannya pemilu serentak tahun 2019", tegasnya.

Disampaikan Didik lagi, dalam tahapan pemilu serentak tahun 2019, selalu muncul berbagai kerawanan seperti menyebarkan berita bohong, atau hoax terutama melalui media sosial.

Bahkan, menurut Didik, kegiatan apel pasukan ini dilaksanakan serentak dan massif di seluruh wilayah indonesia, baik tingkat propinsi maupun kabupaten dan kota, dengan melibatkan prajurit TNI-POLRI serta Komponen masyarakat lainnya.

Mengakhiri amanat Menkopolhukam, Didik menegaskan, sebagai prajurit TNI-POLRI menyadari bahwa tugas mengamankan penyelenggaraan pemilu serentak tahun 2019 adalah kehormatan, dan kebanggaan, karena sama nilainya dengan menjaga keutuhan bangsa indonesia demi mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Apel Gelar Pasukan Ops Brata Muara Takus 2018 selesai pukul 09.30 wib, dilanjutkan dengan acara Patroli Gabungan TNI - POLRI. (Syofyan)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar