Paska Keracunan Magita Slavina Alhayu

Camat Dayun Perintahkan Pemilik Warung Untuk Tidak Menjual Agar-Agar Merk Sriwijaya

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Paska balita (23 bulan) Magita Slavina Alhayu keracunan, yang diduga penyebabnya agar-agar Merk Sriwijaya, Camat Dayun Ricko Riyanto, langsung memerintahkan Penghulu Banjar Seminai untuk menjumpai pemilik warung agar tidak menjual agar-agar Merk Sriwijaya sampai hasil Lab keluar.

"Untuk langkah awal, saya sudah perintahkan Penghulu dan kordinasi dengan Bhabinkamtibmas agar menyampaikan kepemilik warung untuk tidak menjualbelikan agar-agar merk Sriwijaya terlebih dahulu sampai hasil labnya keluar," ungkap Ricko Riyanto kepada RiauBernas.com, Selasa (15/1/2019).

Dijelaskan Mantan Sekcam Tualang itu, bahwa dirinya bersama Kepala Puskesmas Dayun, kemarin sudah langsung mengambil sampel agar-agar untuk diperiksa, serta langsung menjenguk korban keracunan itu.

"Sampai kemarin sore, kita sudah cek kondisi korban (Magita Slavina Alhayu, red) di RSUD. Insya Allah sudah membaik, pasien sudah bisa makan. Dan kemarin pihak RSUD juga sudah ambil darah untuk cek di lab untuk memastikan apa penyebabnya," sebut Camat. (Van)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar