Pemerintah Pusat Beri Jatah Rokan Hilir 267 Formasi CPNS

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Badan Kepegawaian Daerah Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Rokan Hilir mulai Rabu (19/9/2018) membuka pengumuman pendaftaran Formasi penerimaan CPNS melalui Website Portal www bkn.go.id, dan bagi masyarakat Rokan Hilir yang berminat dapat mendaftar melalui website tersebut.

Sekretaris Daerah Rokan Hilir, Drs.H. Surya Arfan, didampingi Kepala BKSDM H.Roy Azlan menyebutkan,  pengumuman formasi CPNS adalah keputusan Bupati Rokan Hilir H. Suyatno tentang kebutuhan pegawai negeri sipil di Pemkab Rokan Hilir.

Menurut Sekda, pemerintah Pusat memberikan jatah untuk Kabupaten Rokan hilir sebanyak 267 orang CPNS yang akan mengisi kekurangan di kantor-kantor pemerintah Kabupaten Rohil. Formasi penerimaan tamatan S1 dan D3 sebanyak 267 orang, 146 diantaranya untuk profesi guru.

Sedangkan untuk tenaga kesehatan berjumlah 191 orang, yang terbagi diberbagai Skil dokter, Spesialis, Dokter Spesialis mata, Spesialis Kandungan, Spesialis THT, Spesialis Anak, Spesialis Kulit, Spesialis kelamin, Spesialis Bedah, Spesialis Sarat, Spesialis Anastesi, Spesialis gigi dan penyuluh kesehatan masyarakat.

Sementara, untuk yang Diploma 3, formasi Skill Peskotrapi, Apoteker Farmasi, Nutrisionis, Ronsen, dan Sanitasi lingkungan. Untuk tamatan S1, formasinya Skill Tenaga Teknis, Analis Jalan  dan jembatan, Infrastruktur Pemeriksaan Jalan dan jembatan, Bangunan Gedung dan permungkiman, serta mutu Kontruksi.

Selain itu, formasi Skill Hukum perancang undang-undang, Analis informasi jaringan, Analis Sistem informasi, Analis Kinerja Pengelola Teknologi informasi, Teknik jalan dan jembatan, Teknik Pengairan.

Kepala BKSDM Rokan Hilir, H. Roy Azlan Ap menyebutkan, pengumuman Besok sesuai keputusan Bupati tanggal 19 September hingga 3 Oktober 2018, dengan pendaftaran Sistem online.sscn.bkn.go.id.

Dijelaskan Roy, bagi peserta bisa mendaftarkan dimulai 26 September sampai 10 Oktober 2018, dilanjutkan tahapan verifikasi seleksi pendaftaran 26 September sampai 14 Oktober 2018, seterusnya tahapan Seleksi administrasi.

Dilanjutkan pengambilan UU untuk nomor ujian, tanggal 15 hingga 19 Oktober 2018, kompetensi dasar tanggal 23 Oktober, dilanjutkan seleksi kompetensi bidang, dan terakhir tahapan pengumuman kompetensi akhir secara online, pemberkasan yang telah lulus.

"Sebagai catatan penting yang diisyaratkan, khusus kebijakan pemerintah daerah Rohil, bagi mereka ASN membuat pernyataan bersedia tidak pindah selama 10 tahun bertugas diwilayah Rohil, jika mereka tidak mengubris, maka akan diberi sanksi tegas", pungkas Roy Azlan. (Syofyan)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar