Rayakan HUT Kemerdekaan RI ke 73, Ini Yang Dilakukan GM FKPPI Kampar

Kades Pandau Jaya Firdaus Roza didampingi Ketua PC GM FKPPI Kampar Yoyok Rahardjo SH dan anggota Dewan Penasehat GM FKPPI Kampar Saputra Hidayana usai memperinhati HUT Kemerdekaan RI ke 73 di lapngan fasum Pandau Permai.
KAMPAR, RIAUBERNAS.COM - Memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 73, berbagai cara dilakukan oleh segenap lapisan masyarakat, tak terkecuali oleh Organisasi Masyarakat Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI - Polri Indonesia (FKPPI) Kampar. Kegiatan yang digelar di Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu ini diisi oleh beragam kegiatan.
 
Hal ini disampaikan oleh anggota Dewan Penasehat Generasi Muda FKPPI Kampar, Saputra Hidayana, pada media ini, Jum'at (17/8). Menurutnya, kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa cinta terhadap Indonesia yang tengah memasuki HUT Kemerdekaan ke 73.
 
"Apa yang kita lakukan ini adalah sebagai bentuk nasionalisme pada tanah air tercinta, dan juga semangat dalam mengisikemerdekaan yang telah berusia 73 tahun," katanya.
 
Saputra Hidayana yang akrab dipanggil Yana ini menjelaskan bahwa sejumlah kegiatan yang digelar oleh Desa Pandau Jaya ini didukung FKPPI Kampar, selain tentunya Upacara HUT kemerdekaan RI ke 73 yang dihadiri oleh Kades Desa Pandau Jaya, Firdaus Roza, Ketua PC GM FKPPI Kampar, Yoyok Rahardjo SH serta ratusan masyarakat Desa Siak Hulu, berjalan lancar dan tertib.
 
"Jadi selain upacara, kita juga menggelar berbagai lomba rakyat, kesenian rakyat berupa pertunjukan Reog Ponoroga, bazzar, kuliner dan hiburan rakyat yang akan digelar sampai malam. Kita menginginkan dalam perayaan HUT Kemerdekaan RI ke 73 ini, semangat kebersamaan serta rasa saling persatuan dan kesatuan di antara masyarakat makin kuat. Karena sudah semestinya, di HUT Kemerdekaan RI ke 73 ini, semua lapisan masyarakat harus menyingkirkan semua perbedaan yang ada," tandas Yana yang menjabat sebagai Kepala Humas PT Peputra Supra Jaya di Kecamatan Langgam, Pelalawan, ini. 
 
Lanjutnya, selama ini GM FKPPI Riau khususnya Kampar selalu siap mendukung jalannya roda pemerintahan dengan mengedepankan rasa kebersamaan dan cinta bangsa. Karena hanya dengan itulah, setiap lapisan masyarakat dari berbagai latar belakang budaya dan suku akan mampu mengisi kemerdekaan RI.
 
"Intinya, bagaimana kita selaku masyarakat mampu mengisi kemerdekaan yang telah diraih oleh para pejuang 73 tahun lalu dengan berbagai hal yang positif untuk kemajuan bangsa," tukasnya. (ndy) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar