Perangi Pekat, Polres Pelalawan Sebar SpanduK
PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Untuk mengetuk hati seluruh lapiran masyarakat, agar sama-sama ikut memerangi Penyakit Masyarakat (Pekat), Polres Pelalawan melalui Sat Binmas menyebar spanduk di berbagai tempat di Kabupaten Pelalawan, Jumat (3/8/2018) Pagi.
Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan, melalui Paur Humas Iptu Maraden mengungkapkan, bahwa dalam rangka lebih meningkatkan giat Operasi Bina Kusuma Muara Takus 20178, Polres Pelalawan sosialisasikan himbauan kepada masyarakat dengan memasang spanduk.
"Sebagai upaya menekan penyakit masyarakat (Pekat) di Operasi Bina Kusuma Muara.Takus. Kita mengedepankan upaya pembinaan dan pencegahan. Dengan memasang spanduk di sekolah-sekolah, perkantoran, dan tempat-tempat keramaian, yang mudah dibaca dan diketahui masyarakat", ujar Iptu Maraden.
Lanjut Maraden, dengan sosialisasi yang dilakukan hingga masyarakat mengerti dan memahami, serta bersedia membantu kepolisian, tanpa bantuan masyarakat tentu kinerja kepolisian tidak akan bisa berhasil dengan maksimal.
"Mari kita sama-sama, untuk tetap selalu waspada dan memperhatikan keselamatan serta mencegah tindak pidana yang tidak diinginkan, termasuk memerangi Pekat. Hingga daerah kita tetap aman, nyaman, tentram dan kondusif", ungkapnya.
Ditambahkan Maraden, bahwa Pekat masih marak berupa aksi premanisme, prostitusi, minuman keras (Miras), perjudian, dan narkoba, yang masih muncul ditengah-tengah masyarakat dan sudah membudaya. Sehingga menimbulkan dampak sosial yang tidak baik di kehidupan sehari-hari, untuk itu harus diberantas secara bersama-sama.
Upaya Polres Pelalawan menekan "Pekat" dalam Ops Bina Kusuma Muara Takus tersebut, dilakukan oleh Satgas Ops Bina Kusuma Siak yang di pimpin oleh Kasat Binmas Polres Pelalawan AKP Ben Hardi dengan memasang spanduk yang bertuliskan, "MARI KITA TINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT DAN MENANGGULANGI KEJAHATAN PREMAN DAN PREMANISME DI WILAYAH HUKUM POLRES PELALAWAN". (***)
Tulis Komentar