Bidan Ujung Tombak Kesehatan

Asisten Sekdaprov Ahmad Harrofi melakukan pemukulan gong pada Pencanangan IBI KB-Kes 2018.

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Riau, Hj Kasmarni mengatakan, anggota IBI di Kabupaten Siak ada sebanyak 800 orang. Dari jumlah tersebut yang telah mengikuti pelatihan sekitar 300an. Ia berharap pemerintah Kabupaten Siak bisa menjembatani agar para bidan yang belum mendapatkan pelatihan itu bisa mengikuti pelatihan sebagaimana mestinya.

"Pemerintah Kabupaten/Kota bisa menganggarkan APBD-nya untuk pengadaan pelatihan ini. Karena kalau hanya mengharapkan pelatihan yang digelar oleh pemerintah pusat jumlahnya sangat terbatas. Untuk tahun ini ada dua kali pelatihan yang akan digelar oleh pemerintah pusat, namun hanya untuk 60 bidan saja", ungkap Kasmarni, Rabu (11/4/2018) di Gor Tualang.

Menurut dia, jika hanya berharap dengan pelatihan dari pemerintah pusat melalui APBN, sampai kapan  para bidan di Riau ini akan mendapat jatah untuk mengikuti pelatihan dimaksud.

Menanggapi hal itu, Plt Bupati Siak Alfedri menegaskan, agar Kepala Dinas Pemberdayan Perempuan, Perlindungan Anak dan KB (DP3AKB) Kabupaten Siak, untuk segera menindaklanjuti apa yang disarankan dan diharapkan ketua IBI Riau tersebut.

"Saya berharap agar Dinas terkait, dan Dinas Kesehatan Siak bisa bersinergi untuk menjalankan harapan dan masukan yang disampaikan Ketua IBI Riau tersebut," pinta Alfedri.

Melalui kegiatan ini,lanjut Alfedri, menjadi momentum untuk menguatkan tekad kita dalam mengambil peran, mengatasi permasalahan kualitas SDM. Para bidan diharapkan saling mendukung dan saling memperkuat untuk memberikan pelayanan kesehatan-KB yang terbaik bagi masyarakat, dan kita harus yakin bahwa kebersamaan adalah kekuatan.

Disampaikannya pula, dalam pekerjaannya, bidan melakukan promosi kesehatan sekaligus memberikan pendidikan kesehatan kepada masyarakat, khususnya kepada ibu hamil. Oleh karena itu Bidan disebut sebagai ujung tombak penurunan angka kematian bayi dan ibu melahirkan.

Pencanangan dilakukan dengan memukul gong sebanyak lima kali oleh Ahmad Harofi yang disaksikan Alfedri dan undangan lainnya. Selanjutnya rombongan Plt Gubri melihat bakti sosial pelayanan kesehatan gratis yang dilaksanakan seperti pemasangan alat KB dan lainnya.

Tema kegiatan IBI tahun ini, adalah Bersempena Momentum IBI KB-Kes Kita jadikan Bidan Garda terdepan Mengawal Kesehatan Maternal, Neonatal dan Menurunkan Angka Kelahiran Melalui Germas dan Pelayanan Berkualitas.

Pencanangan IBI KB-Kes tahun ini dipusatkan di Gedung Olahraga Tualang Kabupaten Siak, dihadiri Plt Gubernur Riau yang diwakili oleh Asisten Sekdaprov Ahmad Harrofi, sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemkab Siak, Anggota DPRD Siak, Musar, Gustimar, Camat Tualang Zalik Effendi, Penghulu dan Pengurus IBI Riau maupun IBI se Kabupaten/Kota. (Rls/van)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar