Pelaku Curanmor Dibawah Umur Dibebaskan, Jufrianto Inginkan Pelaku Diberi Efek Jera

Penghulu Kampung Tualang, Jufrianto.

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Peghulu Kampung Tualang Jufrianto, sangat meyayangkan langkah yang diambil oleh Polsek Tualang, atas dibebaskannya pelaku Curanmor beberapa hari yang lalu dengan alasan masih dibawah umur.

"Kita sangat menyayangkan itu, seharusnya pihak kepolisian memberi efek jera kepada pelaku sebab ia kawatir pelaku akan mengulangi perbuatan itu lagi", sebut Jufrianto, Selasa (27/2/2018) kemarin.

Seperti diketahui, bahwa kasus Curanmor dan Begal sangat marak di Kampung Tualang dan itu pelakunya rata rata dibawah umur.

"Kita tidak menginginkan itu, sebab masyarakat kito udah resah dengan begal, dan rata rata pelaku mengincar korban dari semua kalangan", imbuh Ketua Apdesi Kabupaten Siak tersebut.

Ditambahkan, bahwa saat ini Kamtibmas di Kecamatan Tualang sudah sangat rawan, dan masyarakat sudah sangat resah dengan kondisi itu. Kita berharap Kepolisian bisa memberikan ketertiban dan keyamanan bagi masyarakat.

"Kita menginginkan pihak Kepolisian bisa memberikan rasa nyaman, aman dan kondusif kepada masyarakat, terutama berjalan malam diluar rumah", harapnya.

Menanggapi persoalan tersebut, Kapolsek Tualang, Kompol James Raja Gukguk melalui Kanit Binmas Polsek Tualang, Ipda Syafrul, Rabu (28/2/2018) menjelaskan, bahwa pelaku Curanmor sebulan lalu di KM 3 Kampung Tualang itukan pelaku masih dibawah umur, jadi tidak bisa diproses.

"Kita sudah buat perjanjian terhadap pelaku untuk tidak mengulangi lagi, apabila diulangi akan kita proses", terang Syafrul.

Terkait rawannya Kamtibmas di Kecamatan Tualang, Syafrul membantah, dan mengatakan, bahwa pihak kepolisian sudah melakukan Cipta kondisi (Cipkon) setiap malam dengan terus melakukan patroli.

"Kita sudah melakukan Cipkon setiap malam, hampir setiap malam kami menyisir kota industri untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat", pungkasnya. (ivn)


Editor : Andy Indrayanto.
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar