Kembangkan Minat dan Bakat Anak Muda, Turnamen PES 2025 Syamsuar CUP Diikuti 256 Peserta
SIAK, RIAUBERNAS.COM - Peserta Turnamen PES 2025 Syamsuar CUP mengucapkan terima kasih kepada Drs. Syamsuar, M.Si karena dinilai sangat mengerti dengan minat dan bakat anak muda Kecamatan Tualang Kabupaten Siak.
"Saya mewakili rekan-rekan peserta mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak Syamsuar yang telah mengadakan turnamen ini. Banyak dari peserta yang menyampaikan harapan mereka untuk turnamen ini rutin diadakan," kata Muhammad Fadli yang merupakan Ketua panitia pelaksana Turnamen PES 2025 Syamsuar CUP kepada Riau Bernas, Rabu (4/9/2024).
Peserta Turnamen PES 2025 Syamsuar CUP membludak mencapai 256 peserta, Turnamen PES 2025 yang secara resmi dibuka oleh Muhammad Andri, ST sebagai perwakilan Drs. Syamsuar, M.Si di laksanakan I-Game Perawang Esport Center Kecamatan Tualang. Sementara sistem pertandingan adalah sistem gugur, total memperebutkan hadiah sebesar Rp 2.000.000.
Dijelaskannya, bahwa PES 2025 merupakan Olahraga Elektronik atau lebih dikenal E-Sport. Pelaksanaan turnamen ini tercipta dari latar belakang keinginan rekan-rekan penggiat E-sport yang jarang mendapatkan agenda-agenda kompetisi seperti ini.
"Makanya, kami dan peserta mengucapkan terima kasih sekali kepada Bapak Drs. H. Syamsuar, M.Si yang telah dapat merealisasikan keinginan mereka dalam mengembangkan minat dan bakat yang mereka tekuni saat ini," jelasnya.
Sementara itu, Muhammad Andri, ST yang merupakan perwakilan dari Drs. Syamsuar, M.Si mengatakan, turnamen seperti ini merupakan ajang pencarian atlet-atlet E-sport potensial dan sebagai wadah kegiatan positif muda-mudi.
"Kita berharap melalui turnamen ini dapat menjadi wadah kegiatan positif bagi anak-anak muda terkhusus yang berada di Provinsi Riau," kata Muhammad Andri yang merupakan Ketua Karang Taruna Provinsi Riau.
Andri berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang pengembangan atlet-atlet usia muda yang nantinya dapat mewakili daerahnya dalam ajang turnamen E- Sport lainnya.
"Dengan seringnya diadakan turnamen-turnamen seperti ini, kita berharap dapat menciptakan lingkungan yang positif dan dapat menyerap kreatifitas dari para kalangan anak muda," jelasnya.
Tak hanya itu, lanjut Muhammad Andri, kepada peserta dalam ajang ini yang paling penting adalah tetap menjaga sportifitas serta jadikan ajang ini sebagai agenda silahturahmi bertukar pikiran sesama penggiat E-sport.
"Tetap bersaing secara sehat, tetap jaga aroma kompetisi dan tetap menargetkan kemenangan dalam pertandingan, namun jangan lupa dalam setiap kompetisi yang paling penting adalah tetap menjaga sportifitas. Jadikan ajang ini sebagai wadah rekan-rekan dalam membangun silahturahmi saling belajar teknik-teknik permainan satu sama lain," tandasnya. (Van)
Tulis Komentar