Pastikan Ketersediaan BBM Bagi Mudik Lebaran
Unit Tipidter Sat Reskrim Polres Rohil Awasi Pelayanan SPBU

Rohil (RBC) Personel Unit Tipidter Polres Rohil Aipda Agus Rianto, Briptu Arya Maulana, Briptu Anang Hasibuan dan Bripda Arifin Hadinata, lakukan pengecekan terhadap pelayanan Station SPBU. Rabu (3 /4/24) sekitar Pukul 20.00 WIB. malam
Pengawasan dilokasi SPBU Seperti SPBU Ujung Tanjung dan SPBU Bukit Timah terletak di jln Lintas Sumatra Wilayah Kecamatan Tanah Kabupaten Rokan Hilir.
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui plh Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri, S. Trk MM menjelaskan kegiatan itu dalam rangka operasi tertib Ramadhan dan lebaran idul Fitri tahun 2024 di Polres Rohil tersebut.
Personel Unit Tipidter terangnya melakukan pengawasan terhadap pelayanan Station SPBU terhadap konsumen yang mengisi minyak. Pengawasan
"Ini dilakukan dalam rangka melaksanakan Operasi tertib Ramadhan dan lebaran idul Fitri tahun 2024. ," katanya
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan BBM di SPBU, menurutnya agar tidak adanya kecurangan mengakibatkan ketersediaan BBM habis hingga merugikan masyarakat sehingga sedang perjalanan mudik lebaran sekaligus untuk mencegah terjadi antrian di SPBU.
Dengan demikian Kapolres Rohil juga berharap kegiatan ini supaya semua perjalanan para mudik lebaran tidak terjadinya terkendala permasalahan minyak BBM, sambung Yulanda
" Ini juga dilakukan demi kelancaran arus lalin mudik lebaran. Kami mengucapkan semoga pelintas wilkum Polres Rohil berjalan lancar dan semoga para pemudik selamat sampai ke tujuan," kata juru bicara kehumasan Polres Rohil.
RBC/SR
Tulis Komentar