Bupati Afrizal Sintong Sampaikan Amanat Gubri Di Hari Jadi Provinsi Riau Ke-66

Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi Hadir Hari Jadi Provinsi Riau Ke-66

Photo Bupati Afrizal Sintong (Baju Putih) Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi (Baju Biru)

Rohil (Riau Bernas Com)
Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Riau ke-66 Tahun 2023

Kepala Bagian Umum (Kabag Umum) Sekda Rohil, Samsuri SH MSi, bertindak sebagai Komandan Upacara Sedangkan Bupati Afrizal Sintong SIP. M. Si pemimpin apel ,Rabu (9/8/23) dihalaman Kantor BPKAD Bagansiapiapi

Bupati Rohil Afrizal Sintong sampaikan amanat Gubernur Riau Drs H Syamsuar mengatakan Provinsi Riau telah memasuki usia yang 66, sebuah rentang usia yang begitu matang dan sarat pengalaman bermakna bagi sebuah negeri bernama Provinsi Riau.

Peringatan Hari Jadi ke 66 Provinsi Riau tahun 2023 merupakan momentum penting bagi kita semua untuk terus melangkah, menapak azam demi mewujudkan cita-cita pembangunan yang dicanangkan oleh tokoh-tokoh pendiri dan pejuang Riau

"Dengan semangat patriotisme  untuk mengangkat marwah Bumi Lancang Kuning ini," katanya

Makna Hari Jadi ke 66 ini menjadi harapan kita semua untuk terus berbenah, bahu-membahu, bersatu-padu, dan bersepakat guna menyelesaikan berbagai persoalan kedepan yang semakin kompleks.

Karena itu, sambungnya peringatan hari jadi menjadi refleksi dan
muhasabah sudah sejauh mana berkarya memberikan kontribusi melaksanakan pembangunan untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang adil dan makmur.

Dengan Hari Jadi ke 66 Provinsi Riau yang mengangkat tema Riau Bersatu dan berkelanjutan,

Tema ini kata Gubri menjadi pelecut bagi kita semua untuk bersatu mengangkat segala potensi dengan harapan kedepannya akan tercapai kolaborasi mewujudkan pembangunan ekonami berkelanjutan.

"Provinsi Riau, merupakan daerah potensial dan telah banyak memberikan konstribusi dalam mandorong keberhasilan pembangunan Nasional," katanya.

Dalam amanat itu, Gubernur juga menyebutkan tiga tahun lamanya, kita berusaha bertahan, bangkit, dan berhasil melawan pandemi Covid-19. Selain fokus penanganan  fokus dalam pemulihan ekonomi dampak Covid-19,

"Kita, dituntut dapat berinovasi, serta terus bersinergi menyatukan Visi dan Misi dalam mewujudkan pembangunan Provinsi Riau
ke arah lebih baik," Gubri mengingatkan disampaikan Bupati Afrizal Sintong

Lebih lanjut Gubri nenjelaskan Provinsi Riau telah menjadi salah satu pusat perekonomian Sumatera ditandai dengan pertumbuhan ekonomi pada triwulan ll tahun 2023 tumbuh sebesar 4,88%.

Selain itu Provinsi Riau merupakan dengan PDRB terbesar ke-6 di Indonesia dengan capaian IPM pada tahun 2022 sebesar 73,52 (katagori tinggi), Capaian lebih tinggi dari capaian Nasional, yaitu sebesar 72,91.

Dengan demikian, IPM Provinsi Riau berada di peringkat tujuh (7) se Indonesia dengan realisasi investasi Provinsi Riau di tahun 2022 termasuk ke dalam lima terbaik nasional .Hal demikian ditandai dengan realisasi investasi sebesar Rp. 82,5 Triliun, mencapai 135,8% dari target yang ditetapkan.

Sebut Gubri Tingginya Investasi di Provinsi Riau, berdampak di Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) dibulan Februari 2023 sebesar 4,25%, jumlah itu turun sebesar 0,15% poin dibandingkan dengan Februari 2022.

Gubri juga menguraikan TPT Provinsi Riau lebih rendah dari capaian tingkat Nasional, sebesar 5,45% .Maka Provinsi Riau berhasil  pengendalian inflasi, di bulan Juli 2023 dengan capai 1,96%, lebih rendah jika dibandingkan inflasi Juli 2022 (7,04%) ,sambung dia

Dengan begitu katanya sudah menunjukkan tren penurunan sejak Desember 2022. Perekonomian Riau menunjukkan tren pemulihan yang kuat terjadi penurunan jumlah penduduk miskin di Riau.

Kemudian lanjutnya di tahun 2022 jumlah penduduk miskin tercatat 500,81 ribu jiwa menjadi 485,03 ribu jiwa di tahun 2023

"Ditahun 2022 kemiskinan ekstrem Riau hanya tersisa 1,40 persen dengan demikian lebih rendah jika dibandingkan kondisi Rasio yang ada ," pungkasnya (*)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar