Wakil Bupati tinjau pelaksanaan Ujian Nasional ( UN ) Tingkat SMP.

Wakil Bupati didampingi Kadisdik Pelalawan dan PGS Ka.Kanwil Kementrian Agama Prov.Riau saat meninjau pelaksanaan UN.

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM  -  Wakil Bupati Pelalawan H. Zardewan MM didampingi Kadis Pendidikan Kabupaten Pelalawan, Kabid Kurikulum Salbiah, PGS Ka. Kanwil Kementrian Agama Provinsi Riau Drs.H.Mahyuddin. MA, Senin (9/5) meninjau secara lansung pelaksanaan Ujian Nasional ( UN) di SMPN I dan MTSN I Pangkalan Kerinci.

Pelaksanaan UN yang berlangsung selama 4 hari tersebut, di ikuti oleh 5.267 siswa di seluruh sekolah tingkat SMP sederajat yang ada di Kabupaten Pelalawan. Untuk SMP negeri ada 50 sekolah, SMP swasta ada 13 sekolah, MTs negeri ada 1 sekolah dan MTs swasta asa  22 sekolah. Dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan IPA.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Zardewan menyampaikan, bahwa kedatangan meninjau pelaksanaan Ujian Nasional ( UN ) adalah untuk memberikan motivasi kepada anak-anak  agar dalam mengikuti pelaksanaan ujian nasional ini hendaknya selalu fokus.

Dalam menjawab semua soal haruslah dengan cermat dan teliti.  Beliau juga mengharapkan agar siswa hendaknya dapat meraih prestasi dengan baik, karena dalam kelulusan ini banyak  sekali yang harus dipertimbangkan, salah satunya nilai hasil Ujian Nasional ini. Mudah – mudahan seluruh siswa di Kabupaten Pelalawan yang mengikuti Ujian Nasional ini,  semuanya lulus dengan nilai yang terbaik.

“ Kita berharap agar para siswa dalam mengikuti UN ini hendaknya selalu fokus dan cermat serta teliti dalam mem\njawab semua soal yang ada. Sehingga bisa mendapatkan kelulusan dengan nilai yang terbaik.” Jelas Zardewan.

Saat meninjau pelaksanaan UN di MTs Negeri Pangkalan Kerinci, Wakil Bupati juga berkenan meninjau lahan kosong untuk penambahan pembangunan lokal kelas dan mushollah yang kondisinya sudah tidak memungkinkan dan perlu perbaikan.(sbr).

 

 

Editor :AI

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar