Hari Pertama Ngantor, Aman Galakkan Semangat Goro

Gotong royong di kantor desa Pangkalan Gondai

PELALAWAN (Riaubernas) - Sejak resmi dilantik sebagai Kades Pangkalan Gondai pada Jumat (24/12/2021) kemarin, Aman I memulai hari hari pertamanya di kantor desa dengan membawa semangat gotong royong.

Seperti terlihat saat semua staff kantor desa bersama RT RW se Pangkalan Gondai dalam kegiatan gotong royong, Selasa (28/12/2021).

"Dilantik Jumat, masuk hari pertama di kantor, kita agendakan gotong royong hari ini,"kata Kades Gondai Aman I

"Kedepannya semangat gotong royong menjadi nadi dalam setiap kehidupan masyarakat Pangkalan Gondai,"tambahnya

Dilanjutkan oleh pria yang pernah menjadi Kepala Dusun ini, dirinya berharap dalam membangun desa nantinya akan melibatkan peran serta seluruh masyarakat 

"Kita bangun kampung kita ini dengan semangat kebersamaan," tandasnya

Selain itu, kebersihan lingkungan harus pula menjadi perhatian serius masyarakat, tersebab itu menjadi cerminan perilaku hidup  sehat.

"Kiat bersih bersih kantor kita, lingkungan kita, dan bisa menjadi cerminan bagi masyarakat untuk juga terbawa pola hidup sehat, yang di mulai dari lingkungan yang bersih," katanya

Masa jabatan yang masih hitungan hari, Aman menghatapkan dukungan masyarakat untuk bersama sama membangun Pangkalan Gondai menjadi lebih baik lagi di masa akan datang.

"Mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat, semoga cita cita Pangkalan Gondai yang maju dan masyarakat yang sejahtera kita wujudkan sama sama,"pungkasnya*****


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar