Kapolres : HSP ke -93, Spirit Pemuda Tetap Mandiri

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH.SIK

ROKAN HILIR (Riaubernas) - Peringatan Sumpah Pemuda (HSP) Ke-93 dan Hari jadi Pemuda Pancasila ke-62 diKantor MPC PP Rohil Jalan Lintas Riau-Sumut Km.02 , Kamis (28/10/21)Kecamatan Bagan Sinembah 

Dalam sambutan Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH.SIK mengatakan peringatan hari sumpah pemuda ke – 93 ini harapnya akan menjadi momentum para pemuda untuk bersatu dan bangkit bersama

Pemuda harus memiliki karakter, kapasitas, memiliki kemampuan inovasi, kreatif, mandiri dan inspiratif.

Peran pemuda kedepan harus bisa bersaing dalam bentuk apapun. Tentunya dalam hal yg positif. Karena pemuda adalah masa depan bangsa dan negara

Pemuda lebih giat dalam mencari informasi yang baik bukan, informasi atau berita Hoax," Kata Kapolres saat dihadapan para pemuda pancasila.

Akhir sambutan Kapolres mengucapkan selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke- 93 di tahun 2021, "Spirit Sumpah, Pemuda tahun 2021 tetap menunjukkan sebuah kapasitas kemandirian dalam menjalankan tugas dan serta bertanggung jawab punya kreatif dalam berbagai kegiatan," Pungkasnya (Syofyan Rambah)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar