Kue Pukis di Pasar Kayu Jati Tembilahan, Harganya Murah Banget!

RIAUBERNAS.COM - Dalam sehari, Yanto mampu menghabiskan 10 Kilogram andonan kue saat berjualan di Pasar Kayu Jati, Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.

Yanto menjual Kue Pukis, kalau di Tembilahan sendiri lebih dikenal dengan sebutan Kue Pancong.

“Jual Kue Pukis, kalau disini orang bilang Kue Pancong,” tuturnya.

Untuk proses masaknya, lanjut Yanto tergantung permintaan pembeli. Terkadang, lanjutnya ada yang meminta kering dan sebaliknya.

Disini, Yanto menjual dua varian rasa Kue Pukis. Yakni rasa pandan dan coklat susu.

Dalam sehari dia mampu menghabiskan 10 Kg adonan.

“Sehari habis satu ember, kalau tepung ya 10 Kg. Kan satu ember ini 10 Kg,” tuturnya.

Untuk harga Kue Pukis ini masih cukup murah. Yakni Rp500,- per bijinya untuk semua varian rasa.

Yanto menuturkan bahwa dia berjualan di Pasar Kayu Jati sudah hampir tiga tahun.

Disamping itu, Yanto mengatakan bahwa dirinya berjualan kue tersebut dari pukul 07.00 WIB hingga menjelang 12.00 WIB.

“Jualan dari jam 7 sampai tengah hari. Kan pasar Kayu Jati ini hanya buka setengah hari saja,” pungkasnya. 
 

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar