Bersama Pemda Inhu, PHE Kampar Bagikan Sembako ke Warga Terdampak Covid-19

INHU, RIAUBERNAS.COM – PT Pertamina Hulu Energi Kampar (PHE Kampar) merupakan Kontraktor Kontrak Kerja Sama di bawah pengawasan SKK Migas yang bertugas mencari sumber minyak dan gas untuk mendukung ketahanan energi nasional.

Sejalan dengan hal tersebut, PT. Pertamina Hulu Energi (PHE) Kampar juga turut melaksanakan program peduli masyarakat terdampak Covid-19 sebagai wujud komitmen dan kepedulian perusahaan terhadap masyarakat terutama di masa Pandemi Covid-19 yang dampaknya dirasakan oleh semua kalangan. Dimana banyak warga masyarakat yang perekonomiannya ikut terganggu.  

Oleh karena itu, bersama Pemda Indragiri Hulu (Inhu), Sekda, Camat Rengat Barat, Lurah Pematang Reba dan unsur terkait lainnya, PHE Kampar hadir memberikan bantuan sembako sebanyak 60 Paket dan 1.200 masker Medis dan non Medis bagi masyarakat berdampak covid-19, terutama di wilayah operasi perusahaan Lokasi Pekan#22 PT. Pertamina Hulu Energi Kampar, pada Kamis (5/11/2020).
 
Pemberian bantuan paket sembako dan masker tersebut di laksanakan di kantor Camat Rengat Barat yang dirangkum dalam acara silahturrahim dan koordinasi dengan Camat Rengat Barat terkait wilayah operasi PT. Pertamina Hulu Energi Kampar di  Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu. 

Atas nama Pemerintah Daerah Indragiri Hulu, Camat Rengat Barat H. Hendry, S.Sos, MSi menyampaikan terimakasihnya kepada PT. Pertamina Hulu Energi kampar atas pemberian bantuan paket sembako dan masker tersebut. 

"Bantuan yang diberikan oleh PHE Kampar ini merupakan yang kedua kalinya dimasa pandemi Covid-19 ini. Bantuan ini sangat berguna dan dibutuhkan sekali oleh warga  yang saat ini perekonomiannya terngganggu akibat dampak dari Covid-19," ungkap Hendry. 

Hal senada juga disampaikan oleh Lurah Pematang Reba Sudarman, SE yang juga sangat berterima kasih atas kepedulian PHE Kampar terhadap warganya yang saat ini sangat membutuhkan akibat dampak Covid-19.

"Kami atas nama masyarakat Pematang Reba, mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga Kepada PT Pertamina hulu Energi Kampar karena sangat peduli kepada masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya. Semoga PHE Kampar dan Pertamina semakin jaya dan hasil minyaknya terus berlimpah," ucap Sudarman.  

Sementara itu, Field Manager PHE Kampar Kurniawan Triyo Widodo kepada awak media mengatakan, bahwa bantuan sembako dan masker yang diberikan ini merupakan bentuk kontribusi nyata dan kepedulian perusahaan kepada warga masyarakat sekitar perusahaan. Terutama dimasa pandemi Covid-19 saat ini. 

“Program ini adalah hasil sinergi yang baik antara PHE Kampar dengan Pemerintah Daerah Indragiri Hulu, Camat Rengat Barat dan Lurah Pematang Reba. Semoga bantuan yang kita berikan ini dapat mengurangi beban masyarakat dimasa pandemi saat ini, serta selalu terjalinnya silaturrahim yang baik antara pemerintah daerah dan PHE Kampar," pungkas Kurniawan Triyo Widodo. (Sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar