Disdikbud Siak Minta, Sekolah Segera Bagikan Masker ke Siswa

Poto ilustrasi.

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Sesuai arahan dan instruksi Bupati Siak kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Siak Provinsi Riau, agar seluruh sekolah diminta untuk segera membagikan masker yang sudah diterima dari Disdikbud Siak.

Sebagaimana diketahui, pada beberapa bulan yang lalu Pemkab Siak melalui Disdikbud Siak telah menyalurkan bantuan masker kepada seluruh sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Siak. Hal itu dijelaskan oleh Kepala Disdikbud Siak H. Lukman, M.Pd melalui Kepala Seksi (Kasi) Pembelajaran Bidang Pembinaan SMP Disdikbud Siak Herman.

“Iya, sesuai arahan Bupati, kami dari pihak Disdikbud Siak sudah menyalurkan bantuan masker dan kelengakapan lainnya yang berkenaan dengan pencegahan Covid-19 ke seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Siak. Oleh sebab itu, bagi sekolah yang belum membagikan masker kepada para siswanya kami imbau agar segera membagikan masker tersebut kepada para siswa,” terang Herman, Rabu (2/9/2020) siang, saat dikonfirmasi awak media.

Dikatakannya, bantuan pencegahan Covid-19 yang disalurkan ke seluruh sekolah di Kabupaten Siak itu bukan hanya masker, melainkan juga ada thermogun, westafle, dan juga tanki air ukuran 250 liter.

“Bantuan tersebut disalurkan untuk 287 sekolah (SD dan SMP, red) yang ada di Kabupaten Siak, termasuk juga untuk Kantor Disdikbud Siak, Balai Kerapat Tinggi, dan Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Siak,” tutupnya. (Adv/Van)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar