Dibuka Oleh Gubernur Syamsuar, Musda V Golkar Pelalawan di Hadiri Sekda Dan Kepala OPD

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si, yang juga Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau, membuka secara resmi Musyawarah Daerah (Musda) ke V Partai Golkar Kabupaten Pelalawan, pada Kamis (20/8/2020) malam di Gedung Daerah Datuk Laksamana Mangku Diraja. 

Hadir pada pembukaan Musda ke V Partai Golkar Kabupaten Pelalawan tersebut, Gubernur Riau Syamsuar, Ketua DPRD Provinsi Riau Indra Gunawan, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD I Golkar Provinsi Riau Nasaruddin, Bupati Pelalawan HM. Harris, Wakil Bupati Pelalawan Zardewan, Ketua DPRD Pelalawan Adi Sukemi, Kapolres Pelalawan yang diwakili oleh Kabag Ops Polres Pelalawan Kompol Daud Sianturi. 

Selain itu, juga tampak hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pelalawan Drs. T. Muklis, dan beberapa Kepala Dinas seperti Kepala BPKAD Davitson, Kadis DLH Eko Novitra, Kadis DPMPTSP Budi Surlaini, Kadis Kesehatan Asril, Kadis Arsip dan Perpustakaan Md. Rizal, Kadis Kominfo Hendri Gunawan, Plt. Kadisdikbud M. Zalal, Direktur RSUD Selasih dr. Khairul, dan beberapa ASN lainnya, tamu undangan serta para kader Partai Golkar Kabupaten Pelalawan.

Berdasarkan pantauan awak media di acara Musda tersebut, terlihat ada beberapa Kepala Dinas mengenakan baju batik berwarna kuning layaknya seperti kader Partai Golkar. 

Dalam arahannya, Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau Syamsuar mengatakan, sesuai amanat Ketua Umum Partai Golkar pada pertemuan di Jakarta beberapa waktu yang lalu, ada tiga yang harus di menangkan oleh Partai Golkar di seluruh daerah di Indonesia. 

"Yang pertama adalah, harus menang dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada).  Menang yang kedua adalah, harus menang dalam pemilihan anggota Legislatif. Dan menang yang ketiga adalah, Ketua Umum Partai Golkar harus menang dalam pemilihan Presiden Republik Indonesia. Itu adalah target Partai Golkar yang harus kita gaungkan di seluruh Indonesia," terang Syamsuar. 

Musda ini juga salah satu kegiatan untuk membesarkan partai Golkar. Apalagi saat ini dalam masa pandemi Covid -19, dimana partai Golkar diharuskan lebih perduli terhadap kondisi masyarakat kita saat ini. Kita juga saat ini dihadapkan dengan bagaimana upaya kita bisa memulihkan kondisi ekonomi masyarakat kita ditengah situasi Covid-19 ini, tapi apabila kita tidak bersama, semua itu pasti tidak dapat dicapai. 

"Oleh karena itu, tentunya kerja ini bukan kerja biasa, hal ini diperlukan kebersamaan kita, konsolidasi kita, dan kerja keras kita secara bersama-sama, karena tanpa kerja keras hal itu mustahil bisa tercapai. Tanpa kerja keras mustahil Partai Golkar akan dipercaya oleh masyarakat," imbuh Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si. (Sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar